SOLOPOS.COM - Striker Manchester City, Edin Dzeko, saat melepaskan tendangan untuk menjebol gawang Norwich City kali ketujuh di Etihad Stadium, Sabtu (2/11/2013) malam WIB. City menang besar atas Norwich 7-0. JIBI/Solopos/Reuters

Solopos.com, MANCHESTER – Manchester City meraih kemenangan terbesarnya di kancah Liga Premier Inggris musim ini dengan berpesta tujuh gol tanpa balas ke gawang Norwich City. Kemenangan City 7-0 atas Norwich ini dibukukan di depan pendukung setianya di Etihad Stadium, Sabtu (2/11/2013) malam WIB.

Kemenangan besar ini membuat City untuk sementara naik ke posisi empat. Tambahan tiga angka membuat Ciizen, julukan City, mengemas nilai 19, sama dengan torehan Southampton dan Tottenham Hotspur, di posisi lima dan enam.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

Parade gol City atas Norwich dibuka oleh gol bunuh diri Johnson di menit ke-16, lalu David Silva, empat menit berselang, M. Nastasic di menit ke-25, Negredo di menit ke-36, Yaya Toure di menit ke-60, Sergio Aguero di menit ke-71 dan Edin Dzeko di menit ke-86.

Menghadapi Norwich, City sudah onfire sejak peluit tanda kick off dibunyikan. City membuka keunggulan di menit ke-16. Tembakan Sergio Aguero dari dalam kotak penalti mengenai Michael Turner. Namun bola kemudian membentur Bradley Johnson dan masuk ke dalam gawang.

Empat menit berselang, City menggandakan keunggulannya. Bola sodoran Aguero dari dalam kotak penalti diselesaikan dengan baik oleh Silva dengan sepakan mendatar.

City tak butuh waktu lama untuk menambah golnya. Kali ini bola sundulan Matija Nastasic di menit ke-25 menyambut sepak pojok Nasri bersarang di gawang Norwich.

Di menit ke-36, City menambah keunggulannya. Alvaro Negredo menyambut bola umpan Aguero dari sisi kanan dengan sepakan dari jarak dekat.

Kedudukan 4-0 untuk City ini bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, City kembali tampil garang.

Di menit ke-60, City makin menjauh. Tendangan bebas Yaya Toure meluncur deras ke pojok kanan gawang Ruddy. City 5 Norwich 0.

City makin menjauh di menit ke-71. Pemain belakang Norwich gagal menyapu bola crossing dari Silva dengan sempurna. Bola kemudian jatuh ke kaki Aguero dan penyerang asal Argentina itu melepaskan tembakan untuk menjebol gawang Norwich.

Empat menit jelang laga usai, City memantapkan kemenangannya. Edin Dzeko melengkapi pesta gol tuan rumah lewat golnya di menit ke-86.

Susunan Pemain

Man City: Pantilimon, Zabaleta, Demichelis, Nastasic, Clichy, Nasri (Milner 70′), Fernandinho, Toure, Silva (Navas 73′), Aguero, Negredo (Dzeko 46′)

Norwich: Ruddy, Martin, Turner, Bassong, Olsson, Johnson, Whittaker (Murphy 46′), Howson, Fer, Pilkington, Hooper (Elmander 46′)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya