Sport
Senin, 11 Oktober 2021 - 09:25 WIB

Mandalika Tuan Rumah Moto GP, Dorna: Akhirnya Balapan Lagi di Indonesia

Newswire  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aspal di Sirkuit Mandalika Lombok. (MotoGP)

Solopos.com, SOLO – Sirkuit Mandalika akan menjadi salah satu dari tuan rumah ajang Moto GP 2022. Hal itu diketahui setelah Dorna, selaku penyelenggara Moto GP itu mengumumkan kalender sementara musim 2022.

Dalam kalender tersebut, Indonesia menjadi tuan rumah seri kedua dan akan dilangsungkan di Pertamina Mandalika Street Circuit pada 18-20 Maret 2022 mendatang. Sebelum seri di Indonesia, Qatar akan menjadi seri pembuka seperti biasanya.

Advertisement

Baca Juga: Indonesia Kena Sanksi WADA, Gelaran Moto GP di Mandalika Terancam?

Seri Moto GP Qatar 2022 sendiri akan berlangsung pada 4-6 Maret 2022. Dengan begitu, ada jeda selama dua pekan bagi Marc Marquez dkk. untuk akhirnya beralih ke seri kedua yang akan digelar di Sirkuit Mandalika.

Managing Director Dorna Sport, Carlo Ezpeleta, antusias dengan adanya seri di Indonesia. Pasalnya setelah sekian lama, Dorna akhirnya bisa kembali menghadirkan balapan Moto GP ke Indonesia.

Advertisement

Kali terakhir ada balapan Moto GP di Indonesia adalah pada 1997 silam. Saat itu, balapan motor paling populer di Dunia ini digelar di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atas upaya mereka mewujudkan event ini,” ujar Ezpeleta seperti dilansir Okezone.com, Minggu (10/10/2021).

Baca Juga: Dua Taekwondoin Unisri Solo Raih Medali Perak PON XX Papua 2021

Advertisement

“Dukungan dari pemerintah yang berkelanjutan sangat diperlukan untuk kehadiran event Moto GP Indonesia 2022, akhirnya kami bisa balapan lagi di Indonesia pada Maret tahun depan,” lanjutnya.

Jelang menjadi venue balapan Moto GP 2022, Sirkuit Mandalika pun diketahui masih terus mempercantik bangunannya. Pembangunan sendiri disebut sudah mencapai 100 persen dan sedang berjalan untuk instalasi pit building dengan menggunakan teknologi modular.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif