SOLOPOS.COM - Shafira Ika Putri Kartini menjadi satu dari delapan pemain Persis Solo Women yang bergabung dengan Timnas Indonesia. (Instagram/Shafira Ika)

Solopos.com, SOLO – Sebanyak delapan pemain Persis Solo Women  bakal bergabung dengan Timnas Indonesia untuk mengikuti FIFA ‘A’ Match Women di Arab Saudi yang akan berlangsung pada 22 dan 26 Februari 2023.

Sebelum berangkat ke Arab Saudi, para pemain Persis Solo Women tersebut akan menjalani pemusatan latihan pada 17 hingga 19 Februari 2023 di Jakarta.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Pelatih Kepala Persis Women, Alief, mengaku bersyukur karena anak asuhnya masih mendapatkan kepercayaan untuk membela Timnas putri Indonesia. Ia berharap pemain tersebut memberikan yang terbaik untuk menjalani pertandingan nanti.

“Semoga mereka mampu memberikan yang terbaik selama pemusatan latihan dan tentunya saat menjalani dua pertandingan FIFA match day,” kata dia.

Ia juga berharap agar pemain Persis Solo Women yang bermain untuk Timnas mampu memberikan ilmu kepada pemain lainnya di klub. Dengan dipanggilnya 8 pemain di Timnas putri, Alief berharap hal itu menjadi motivasi bagi seluruh pemain yang ada di Persis Women agar terus fokus berlatih dan menunjukkan kemampuan terbaik.

Alief juga menitipkan harapan agar kompetisi resmi Liga 1 Putri atau kompetisi resmi lainnya dapat segera digulirkan. Menurutnya hal tersebut akan menjadi aspek penting terciptanya Timnas putri Indonesia yang lebih berkualitas.

“Timnas yang tangguh lahir dari pembinaan kompetisi yang hebat, apalagi saat ini perkembangan sepak bola wanita sudah mendapatkan perhatian dan sorotan khusus dari masyarakat,” ujar dia.

Daftar 8 pemain Persis Solo Women yang bergabung dengan Timnas Indonesia:

1. Fani Supriyanto

2. Baiq Amiatun Shalihah

3. Helsya Maesaroh

4. Marsela Yuliana Awi

5. Nastasia Suci Ramadhani

6. Octavianti Dwi Nurmalita

7. Remini Chere E. Rumbewas

8. Shafira Ika Putri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya