Sport
Sabtu, 13 Juli 2019 - 21:00 WIB

Mantap! Lionel Messi Raih Penghargaan dari Paus Fransiskus

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Mega bintang Barcelona, Lionel Messi, meraih penghargaan bergengsi dari Paus Fransiskus. Lionel Messi diganjar penghargaan Balon Educativo de Scholas karena dianggap sebagai tokoh berpengaruh di dunia sepak bola.

Penghargaan tersebut diberikan Yayasan Paus Fransiskus, Scholas Occurentes, tak lama seusai Copa America 2019 digelar. Yayasan ini memang digagas oleh Paus Fransiskus yang menggemari sepak bola.

Advertisement

Scholas Occurentes merupakan yayasan yang tersebar di 191 negara. Yayasan ini telah memberikan penghargaan kepada sejumlah orang yang berhasil menjaga nilai-nilai positif dalam dunia sepak bola. Adapun yang dimaksud dengan nilai positif itu meliputi kerja keras, solidaritas, kejujuran, identitas, ketahanan, rasa hormat, dan kerja sama tim dalam pertandingan sepanjang perhelatan Copa America 2019.

Dikutip dari Marca, Sabtu (13/7/2019), kapten tim nasional (timnas) Argentina itu memperoleh 34,28 persen suara mengungguli tiga kandidat lainnya. Yakni gelandang Peru, Edison Flores (15,56 persen), kiper Peru, Pedro Gallese (11,28 persen), dan kapten timnas Brasil, Dani Alves (10,5 persen).

Lionel Messi dipilih kaum muda dari jejaring Yayasan Scholas Occurentes di dunia yang mencakup 500.000 institusi dan jaringan pendidikan. Pemungutan suara dimulai pada 1 Juni 2019 lewat akun resmi media sosial yayasan tersebut.

Advertisement

Lionel Messi dinilai pantas meraih penghargaan bergengsi itu berkat penampilan cemerlangnya sepanjang Copa America 2019. Terlepas dari kartu merah saat laga Argentina melawan Chile dan komentar kontroversialnya terhadap pihak penyelenggara.

Nantinya, Lionel Messi bakal mendapatkan bola yang terbuat dari kain. Bola tersebut merupakan hasil kreasi anak-anak Mozambik. Peraih lima penghargaan Ballon d’Or itu juga akan menerima pemberkatan langsung dari Paus Fransiskus.

Sebelumnya, Lionel Messi mendapatkan penghargaan sebagai pesepak bola pria terbaik dari Excellence in Sport Performance Yearly (ESPY) Award. Penghargaan ini diberikan oleh televisi Amerika Serikat, ABC, untuk atlet terbaik di dunia berdasarkan performa selama satu tahun belakangan.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif