Sport
Selasa, 14 Maret 2023 - 15:48 WIB

Mantap! Puluhan Atlet Jujitsu Jateng Bertarung pada Seleksi PON Aceh-Sumut 2024

Ichsan Kholif Rahman  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua atlet jujitsu bertarung pada selekda di Univet Bantara Sukoharjo, akhir pekan lalu. (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO – Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Jawa Tengah menggelar seleksi daerah (selekda) di Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo Minggu (12/3/2023). Puluhan atlet jujitsu tersebut bertarung dalam seleksi sebagai persiapan tim Jawa Tengah menjelang PON 2024 Aceh-Sumatra Utara mendatang.

Ketua Umum PBJI Jateng, Sabda Tamtama, mengatakan selekda ini merupakan langkah-langkah awal menuju persaingan di level nasional. Para atlet juga bakal turun di pra-PON yang akan berlangsung di Solo pada Juni 2023 .

Advertisement

Total terdapat 26 peserta yang mendapat panggilan dari PBJI Jateng untuk mengikuti seleksi. Mereka merupakan atlet-atlet terbaik yang memiliki setiap kabupaten-kota di Jateng

Sebanyak 26 peserta itu terbagi menjadi 5 kelas seleksi. Setiap kelas bertanding secara bergantian mengunakan Sistem round robin, atlet berhadapan dengan semua peserta pada kelas masing-masing.

“Kami cari poin tertinggi dari mereka. Menang berapa dan kalah berapa, jika ada 2 atlet yang memiliki kemenangan sama kita cari dari selisih poin,” kata Sabda, Senin (13/3/2023).

Advertisement

Selain Selekda, dalam tahun 2023 Jujitsu Jateng memiliki banyak agenda. Sabda mengungkapkan setidaknya terdapat 3-4 kejuaraan yang akan digelar.

“Ada pra-PON, Porpov bulan Agustus di Blora, dan Kejuprov akhir tahun nanti,” kata dia.

Sabda berharap para atlet yang berhasil dalam selekda ini mampu lolos kembali pada pra-PON sehingga dapat lanjut dalam program pemusatan pelatihan daerah (pelatda) oleh KONI Jateng.

Advertisement

Ia juga berharap dari seleksi inilah atlet-atlet Jujitsu Jawa Tengah dapat mencatatkan prestasi di ajang nasional maupun internasional kedepannya.

“Bagi yang menang dalam seleksi daerah ini jangan berkecil hati dan yang menang juga jangan jemawa. Ini adalah proses untuk menorehkan prestasi untuk Jawa Tengah,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif