Sport
Rabu, 10 Februari 2016 - 17:35 WIB

MASA DEPAN PEMAIN : Hamka Hamzah Gabung Arema

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Evan Dimas (putih) berebut bola dengan Hamka Hamzah, pemain Pusamania Borneo FC pada babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, beberapa waktu lalu. (JIBI/Harian Jogja/Jumali)

Masa depan Hamka Hamzah dipastikan sudah jelas. Mantan pemain Pusamania Borneo FC itu bergabung dengan Arema Cronus.

 
Harianjogja.com, MALANG — Hamka Hamzah akhirnya menjadi rekrutan anyar Arema kesekian.

Advertisement

Laman WeAremania, Rabu (10/2/2016) melaporkan, mantan pemain Pusamania Borneo FC itu sudah mulai ikut berlatih bersama tim di hari pertama pemusatan latihan (TC), Selasa (9/2/2016) sore.

Sebelumnya, mantan bek Timnas Indonesia ini sempat dikabarkan gagal bergabung dengan skuat Singo Edan. Bahkan Hamka sempat terkendala dalam negoisasi dengan manajemen.

Namun, dalam laman resminya (9/2/2016), Arema akhirnya memastikan Hamka menjadi bagian tim kebanggaan Aremania itu. Pemain 32 tahun itu diplot mengisi posisi bek tengah yang ditinggalkan Suroso dan Hermawan.

Advertisement

Pemain kelahiran Makassar ini bisa berposisi sebagai bek maupun penyerang. Fakta ini seharusnya menjadi sebuah kelebihan baginya di mata pelatih Milomir Seslija.

Tak seperti layaknya pemain baru, Hamka langsung berlatih dengan tim di Kusuma Agrowisata Batu tanpa ada sesi pengenalan. Sayangnya lagi, Hamka pun menolak ketika akan diwawancara oleh awak media.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Arema Cronus Hamka Hamzah
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif