Sport
Rabu, 5 Februari 2014 - 13:34 WIB

MASA DEPAN PEMAIN : Terry Perpanjang Kontrak, Cole Dibuang ?

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua pemain veteran Chelsea, John Terry (kiri) dan Ashley Cole (kanan). DokJIBI/Solopos/Reuters

Solopos.com, LONDON –Kapten Chelsea, John Terry, siap mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak selama satu tahun di Chelsea. Jika Terry menerima hal itu, maka ia akan memperpanjang perjalanan kariernya di Stamford Bridge.

Dilansir Daily Mail, Rabu (5/2/2014), Terry, yang menunjukkan beberapa penampilan terbaik dalam kariernya sepanjang musim ini, akan mengakhiri kontraknya selama lima tahun bersama Chelsea pada Juni nanti. Namun, ia tampaknya tak akan pergi kemana-mana setelah pihak klub berniat memperpanjang masa kerjanya di skuat The Blues, julukan Chelsea.

Advertisement

Terry sebenarnya menginginkan kontraknya diperpanjang selama dua tahun. Namun, kebijakan Chelsea saat ini hanya memperpanjang kontrak pemain yang berusia di atas 30 tahun, selama satu musim.

Bek 33 tahun itu pun dikabarkan siap menerima tawaran Chelsea dan berharap memulai tahun ke-17 penampilannya bersama Chelsea, pada Agustus nanti.
Terry merupakan pemain jebolan akademi Chelsea, yang hingga kini masih masuk dalam skuat utama Jose Mourinho. Ia tampil luar biasa saat Chelsea sukses menundukkan Manchester City 1-0 di Stadion Etihad, Selasa (4/2/2014) dini hari WIB lalu.

Tak hanya itu, Terry juga selalu menjadi pilihan Mourinho dalam laga-laga Chelsea di Liga Premier. Ia bermain setiap menit dalam 24 laga Chelsea di bawah besutan Mourinho. Manajer asal Portugal ini pun yang dikabarkan meyakinkan Terry untuk bertahan dan menjamin kontraknya akan diurus pada musim panas nanti. Namun, Terry meminta kontraknya diselesaikan dalam waktu yang lebih cepat.

Advertisement

Jika Terry bakal diperpanjang, maka nasib sebaliknya sepertinya akan dialami pemain veteran lainnya, Ashley Cole. Bek kiri Chelsea itu kemungkinan tak akan diperpanjang kontraknya karena tak masuk dalam rencana jangka panjang Mourinho.

Mourinho dalam beberapa laga bigmatch lebih senang menurunkan Cesar Azpilicueta. Bek asal Spanyol itu digeser dari kanan ke kiri saat menghadapi Arsenal (dua kali), Liverpool, Manchester United dan terakhir, kontra Manchester City.

Cole menemukan karier yang cemerlang di Chelsea, dengan memenangi empat Piala FA, Liga Champions, Liga Europa dan Liga Premier di bawah Carlo Ancelotti pada 2010 lalu.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif