SOLOPOS.COM - Bintang PSG Kylian Mbappe (kiri) bersama rekannya seusai pertandingan melawan Toulouse dalam laga pekan ke-2 Liga Prancis atau Ligue 1, Minggu (20/8/2023) dini hari WIB. Kedua tim bermain imbang 1-1. (Instagram/psg).

Solopos.com, SOLOParis Saint-Germain (PSG) akhirnya menurunkan Kylian Mbappe pada laga resmi Liga Prancis atau Ligue 1.

Bintang PSG itu diturunkan sebagai pemain pengganti pada menit ke-50 saat melawan Toulouse FC pada laga pekan ke-2 Liga Prancis dan mencetak gol melalui tendangan penalti, Minggu (20/8/2023) dini hari WIB.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Namun, laga berakhir imbang 1-1. Pada laga tersebut Mbappe keluar sebagai pemain terbaik.

Sebelumnya, PSG memarkirkan penyerang muda Prancis itu pada seluruh laga pramusim sebelum Liga Prancis bergulir. Itu sebagai imbas perseteruan dirinya dengan manajemen PSG terkait transfer.

PSG tidak ingin kontraknya yang habis pada tahun depan diperpanjang agar bisa pindah ke Real Madrid, tim idamannya sejak kecil, dengan status bebas transfer. Namun, PSG tak ingin melepas Mbappe secara gratis sehingga ingin menjualnya.

Mbappe juga tak ingin dijual dan rela hanya duduk dibangku cadangan hingga kontraknya habis. Masalah itu membuat PSG tak membawa Mbappe dalam laga pramusim. Ketiadaan Mbappe membuat PSG memetik hasil buruk, beberapa kali kalah.

Akhirnya Mbappe diturunkan pada laga pekan ke-2 PSG setelah pada pekan pertama dia tak dimainkan. Mbappe mencetak gol melalui tendangan penalti saat timnya bermain imbang 1-1 melawan Toulouse.

Dikutip Solopos.com dari eurosports.com, Minggu (20/8/2023), hasil imbang ini membuat PSG mengumpulkan dua poin setelah dua pertandingan.

Jawara musim lalu itu berada di posisi kedelapan klasemen sementara. Sedangkan, Toulouse naik ke peringkat ketiga dengan jumlah poin sama dengan Montpellier HSC dan Olympique de Marseille yang menduduki posisi pertama dan kedua yakni empat poin.

Kylian Mbappe masuk sebagai pengganti. Kehadirannya dalam skuad mengangkat motivasi tim. Mbappe pun menjalankan tugasnya dengan baik sebagai algojo tendangan penalti.

Saat kemenangan sudah di depan mata Toulouse memberi kejutan dengan menciptakan gol menjelang akhir pertandingan. Pertandingan akhirnya imbang 1-1 yang juga lewat tendangan penalti.

PSG tampil lamban dalam menguasai bola di paruh pertama, mirip dengan pertandingan imbang 0-0 pekan lalu melawan Lorient.

Namun situasi ini berubah setelah Mbappe dan debutan Ousmane Dembele masuk sebagai pengganti setelah 50 menit.

Mbappe mendapat hadiah tendangan penalti lantaran dijatuhkan Rasmus Nicolaisen setelah melewati pemain lawan dan masuk ke kotak penalti. Mbappe berhasil mengeksekusi penalti tersebut.

Dia hampir membuat Goncalo Ramos menciptakan gol perdana bagi PSG. Tetapi pemain Portugal itu gagal mengenai bola setelah kerja sama bagus antara keduanya dan Dembélé tergelincir saat dia memiliki peluang emas.

Kesalahan-kesalahan itu kembali menghantui PSG. Menjelang pertandingan rampung Ashraf Hakimi menjatuhkan Zakaria Aboukhlal di dalam kotak penalti.

Penalti diberikan dan Aboukhlal mengikuti jejak Mbappe, mencetak gol dari titik penalti untuk memastikan pertandingan berakhir imbang.

Peluang terbaik PSG di tujuh menit tambahan diperoleh Hakimi setelah mendapat umpan Dembele dari sektor kanan Dembele, tetapi sundulan Hakimi tidak mengarah ke gawang.

Pada laga itu Mbappe layak menjadi pemain terbaik. Kapten Prancis ini hanya bermain setengah pertandingan, tetapi jelas merupakan pemain terbaik.

Dia hampir membawa PSG unggul, kemudian menciptakan peluang terbuka untuk rekannya. Meski bermain hanya pada babak kedua, Mbappé memimpin timnya dalam jumlah tendangan dan tendangan yang mengarah ke gawang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya