Sport
Senin, 18 Maret 2019 - 16:25 WIB

Menangi Derbi, Inter Membuktikan Diri

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MILAN – Inter Milan sukses menaklukkan sang tetangga, AC Milan, dalam laga bertajuk Derbi Della Madonnina dalam lanjutan pekan ke-28 Liga Italia. Kemenangan itu menjadi pembuktian diri Inter yang kerap mendapat kritik dalam beberapa pekan terakhir.

Bertanding di San Siro, Senin (18/3/2019) dini hari WIB, Inter menang dengan skor tipis 3-2. Inter unggul lebih dulu melalui Matias Vecino di babak pertama. Mereka kemudian menggandakan keunggulan melalui Stefan De Vrij di awal babak kedua.

Advertisement

Tapi, Milan mampu memperkecil kedudukan melalui Tiemoue Bakayako pada menit ke-57. Inter kembali menjauh pada menit ke-67 lewat penalti Lautaro Martinez. Milan kemudian cuma bisa menambah satu gol lewat Mateo Musacchio. Skor 3-2 untuk Inter pun bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini membuat Inter superior di Derbi Milan. Pada pertemuan pertama musim ini, Inter mampu menang dengan skor 1-0. Tak hanya itu, Inter tercatat tak terkalahkan saat melawan Milan dalam enam laga terakhir di Liga Italia.

“Pertandingan berjalan baik. Orang-orang bilang sebelumnya bahwa kami tak diunggulkan, tapi kami tidak pernah percaya itu,” ujar Bek Inter Danilo D’Ambrosio seperti dikutip Football Italia.

Advertisement

“Kami membuktikan bahwa kami superior atas Milan di kedua laga, tapi bukan cuma itu, karena selama bertahun-tahun kami dapat poin lebih banyak daripada mereka di Serie A. Sekarang mari nikmati kemenangan ini, mengisi ulang baterai dan bersiap menghadapi Lazio di laga berat lainnya setelah jeda internasional,” imbuhnya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif