Sport
Selasa, 12 Juli 2022 - 22:05 WIB

Menjelang Hadapi Persik Kediri, Ini Catatan Khusus Pelatih Persis Solo

Ichsan Kholif Rahman  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Skuad Persis Solo saat menjalani latih tanding beberapa waktu lalu. (Ofisial Persis Solo)

Solopos.com, SOLO – Persis Solo bakal menghadapi Persik Kediri dalam laga uji coba di Stadion Wilis, Madiun, pada Minggu (17/7/2022) sore. Laga itu menjadi laga uji coba terakhir sebelum kedua tim tampil di kompetisi Liga 1. Dalam persiapan menghadapi laga tersebut, pelatih 

Laga melawan tim berjuluk Macan Putih itu dapat menjadi laga pembuktian pelatih Persis Solo, Jacksen Ferriera Tiago kepada pencinta Laskar Sambernyawa yang sempat kecewa dengan performa buruk Persis Solo  saat tampil di Piala Presiden 2022.

Advertisement

Sementara itu, sebelum menghadapi Persik Kediri, Persis Solo baru saja menggelar laga uji coba melawan Persis Solo Youth. Hasilnya, Samsul Arif dan kawan-kawan mengalahkan skuad muda Persis Solo dengan skor tipis 3-2.

Jaksen mengatakan uji coba melawan Persik Kediri akan menjadi ajang untuk lebih mempersiapkan Persis Solo menghadapi Liga 1  2022/2023. Jacksen juga menegaskan dalam laga melawan Persik Kediri nanti tak ada istilah coba-coba lagi.

Baca Juga: Catat, Ini Cara Pembelian Tiket Laga Persik Kediri Vs Persis Solo

Advertisement

“Tidak akan ada eksperimen atau uji coba komposisi pemain karena semua sudah kita lakukan pada ajang Piala Presiden 2022 lalu,” kata Jacksen dalam keterangan resminya, Selasa (12/7/2022).

Di sisi lain, Jacksen juga memberikan catatan khusus kepada tim asuhannya perihal penyelesaian akhir peluang. Pada laga uji coba terakhir menghadapi Persis Solo Youth, pemain Persis Solo masih belum bisa memanfaatkan banyaknya peluang  secara maksimal.

Baca Juga: Pekan Pertama Liga 1 2022/2023: Ini Stadion Pilihan Persis Solo

Advertisement

“Jika harus menyoroti terhadap kendala tim, mungkin kita masih belum bisa memanfaatkan dengan baik peluang yang ada pada pertandingan itu. Mungkin ini kendala yang harus kita perbaiki khususnya sebelum Liga 1 2022/2023 dimulai,” kata Jacksen.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif