Sport
Sabtu, 29 Oktober 2016 - 05:00 WIB

MOTOGP 2016 : Infeksi Perut, Marquez Absen di Latihan Bebas Kedua

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Marc Marquez di GP Jepang (Crash.net)

Motogp 2016 memasuki seri di Sepang, Malaysia.

Solopos.com, SEPANG — Marc Marquez melewatkan sesi latihan bebas kedua di GP Sepang, Jumat (28/10/2016), setelah mengalami gastroenteritis atau infeksi perut di sela latihan. Sementara itu, pembalap Marc VDS Honda, Jack Miller, tampil impresif dengan mencatatkan waktu tercepat di latihan bebas kedua.

Advertisement

Marquez sebenarnya mengawali latihan dengan catatan waktu tercepat di latihan bebas pertama. Pembalap yang baru saja menyambangi Sirkuit Sentul itu berjarak 0,268 detik dari Maverick Vinales di posisi kedua. Namun hujan deras disertai petir membuat cuaca jelang sesi latihan kedua tak cukup baik.

Marquez yang berkutat dengan infeksi perut dua hari terakhir memutuskan tak turun pada sesi latihan berdurasi 45 menit itu. “Setelah menjalani sesi pertama, saya makin merasa kurang enak badan. Gastroenteritis membuatmu dehidrasi,” ujar Marquez seperti dilansir Crash.net, Jumat.

Pembalap Honda itu mengaku mengalami problem pada perutnya sejak pagi hari. Namun dia memutuskan tetap membalap di latihan awal meski tidak bisa 100%. Melihat kondisi trek yang cukup basah di latihan kedua, Marquez memilih tak keluar untuk menjaga kondisi.

Advertisement

“Penting untuk tak memaksakan diri di sini. Saya menjaga stamina untuk latihan besok Sabtu [29/10/2016] dan terutama Minggu [30/10/2016], waktu balapan,” ujarnya.

Sementara itu Jack Miller mampu menjadi yang tercepat setelah turun saat trek mulai mengering. Miller mencatatkan waktu dua menit 8,872 detik, berjarak 0,399 detik dari Cal Crutchlow di posisi kedua. Posisi ketiga dan keempat masih diisi pembalap medioker yakni Hector Barbera dan Bradley Smith.

Adapun Valentino Rossi hanya mampu meraih posisi 13 di latihan kedua. Rekannya Jorge Lorenzo lebih buruk karena hanya mampu menggapai posisi 16.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif