Sport
Senin, 2 Juni 2014 - 02:30 WIB

MOTOGP ITALIA : Lorenzo Mengaku Puas Hasil di Mugello Meski di Posisi Kedua

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MUGELLO — Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo mengaku puas dengan balapan di Mugello sekalipun di berada di posisi finis kedua. Apalagi rider Movistar Yamaha itu merasa sudah bisa kembali kompetitif dan tampil di level terbaik.

Lorenzo memperlihatkan performa agresif dalam balapan MotoGP Italia, Minggu (1/6/2014), sesuatu yang musim ini relatif belum kunjung mampu ia perlihatkan.

Advertisement

Juara dunia MotoGP dua kali itupun bersaing amat ketat dengan Marc Marquez (Repsol Honda) meskipun akhirnya finis di posisi dua. Itu merupakan finis terbaik Lorenzo musim ini, kendatipun masih terpaut 85 poin dari Marquez yang bertengger di puncak klasemen dengan raihan sempurna dari enam balapan–150 poin.

“Itu benar-benar duel yang amat berat dan sarat emosi. Marc benar-benar bagus dan punya motor sip. Membuat motor kami jadi lebih baik sudah memudahkanku untuk bertarung dengannya hari ini,” ucap Lorenzo di Reuters seperti dilansir detiksport.

“Tetapi aku gembira dengan posisi kedua, karena aku merasa sudah jauh lebih baik secara fisik dan aku lebih senang dengan motorku. Aku pikir aku sudah kembali (kompetitif) tapi kami harus mengonfirmasinya di balapan-balapan mendatang,” tegasnya. (JIBI/SOLOPOS)

Advertisement

Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo dan saingannya Marc Marquez saat di podium. JIBI/Reuters/Max Rossi

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif