SOLOPOS.COM - Jorge Lorenzo memenangi balapan GP Catalunya (Reuters/Marcelo del Pozo)

MotoGP Jerman 2015 akan digelar di Sirkuit Sachsenring. Jorge Lorenzo jelas menargetkan kemenangan.

Solopos.com, SACHSENRING — Pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, belum pernah menjadi juara di Sirkuit Sachsenring, Jerman. Lorenzo bertekad mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk memenangi balapan MotoGP Jerman 2015.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Dikutip dari Motogp.com, Selasa (7/72015), Sirkuit Sachsenring memang sulit ditaklukkan Jorge Lorenzo. Meski sulit, pembalap Spanyol itu berharap memenangi balapan di MotoGP Jerman 2015.

“Saya selalu ingin memenangi balapan MotoGP Jerman. Namun, membalap di sana tidak semudah yang dibayangkan,” ujar Jorge Lorenzo.

Jorge Lorenzo mengaku membalap di Sirkuit Sachsenring tidak terlalu cocok untuk motor Yamaha. Menurutnya, Sachsenring lebih cocok untuk Honda.

“Sirkuit Sachsenring itu tidak cocok untuk Yamaha tapi cocok untuk Honda karena memiliki tikungan yang khas. Sirkuit itu memang salah satu kelemahan Yamaha di MotoGP,” tambah Lorenzo.

Meski dibayangi rekor buruk, Jorge Lorenzo tak akan menyerah untuk memenangi balapan di MotoGP Jerman 2015.

Marc Marquez Nothing To Lose
Pembalap Honda, Marc Marquez, mengaku sulit mempertahankan gelar juara dunia MotoGP. Marquez mengaku akan tampil tanpa beban dalam menjalani sisa balapan di MotoGP 2015.

“Sulit untuk mempertahankan gelar juara dunia MotoGP. Namun, kondisi itu bukan berarti saya akan menyerah, saya hanya ingin tampil tanpa beban di sisa balapan musim ini,” ujar Marquez seperti dilansir Autosport, Selasa.

Pembalap asal Spanyol itu saat ini berada di peringkat keempat klasemen dengan koleksi 89 poin. Pembalap berusia 22 tahun itu terpaut 74 poin dari Valentino Rossi dan 64 poin dari Jorge Lorenzo, yang berada di peringkat pertama dan kedua.

MotoGP Jerman 2015 yang akan digelar di Sachsenring pada Minggu (12/7/2015) bisa digunakan Marquez untuk membuktikan ucapannya tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya