SOLOPOS.COM - Reuters

Melbourne–Persiapan Rafael Nadal untuk berlaga di Australia Terbuka mengalami sedikit gangguan. Bukan gangguan teknis, melainkan gangguan non-teknis: cuaca.

Cuaca Melbourne kala menjelang digelarnya Australia Terbuka, dan kala turnamen tersebut digelar, sedianya berada dalam keadaan cerah. Bahkan tak jarang para petenis mengeluhkan cuaca yang kelewat panas.

Namun kali ini Melbourne sedang tak bersahabat dengan matahari. Kota yang berada di bagian tenggara Australia itu tengah dirundung mendung. Hujan nyaris turun setiap hari.

Seperti dilansir Reuters dan diberitakan detikSport, Selasa (11/1), cuaca tersebut tak menguntungkan untuk Nadal. Petenis asal Spanyol yang pekan lalu disingkirkan oleh Nikolay Davydenko di semifinal Qatar Terbuka itu tengah terserang flu. Imbasnya, cuaca tersebut tak berpengaruh baik untuknya.

Kondisi cuaca itu juga mengurangi waktu berlatihnya di Margaret Court Arena. Nadal dikabarkan hanya berlatih selama setengah jam saja.

Beberapa petenis juga sudah mulai berlatih di Melbourne jelang dimulainya Australia Terbuka pada 18 Januari mendatang. Mereka di antaranya adalah Justine Henin, Venus Williams, Andy Murray dan Andy Roddick.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya