Sport
Senin, 18 Maret 2013 - 09:06 WIB

Nadal Puncaki Indian Wells

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rafael Nadal (Reuters)

Rafael Nadal (Reuters)

INDIAN WELLS--Rafael Nadal sempat tertinggal lebih dulu sebelum kemudian memetik kemenangan atas Juan Martin del Potro, Senin (18/3/2013) pagi WIB. Unggul 4-6, 6-3 dan 6-4, Nadal pun merengkuh gelar juara di turnamen Indian Wells.

Advertisement

Kemenangan di Indian Wells melanjutkan hasil bagus yang didapat Nadal setelah dia melakukan comeback dari cedera sekitar sebulan lalu.

Setelah absen tujuh bulan, Nadal kini telah sukses memenangi tiga gelar menyusul keberhasilannya jadi kampiun di Sao Paulo dan Acapulco.

Ditempatkan sebagai unggulan kelima, Nadal berhasil mengalahkan Roger Federer di babak perempatfinal. Sementara Del Potro juga membuat beberapa kejutan dalam perjalanannya menuju partai puncak karena sukses menekuk petenis dengan peringkat lebih tinggi yakni Novak Djokovic dan Andy Murray.

Advertisement

Indian Wells menjadi gelar hard-court pertama yang didapat Nadal, setelah yang terakhir di Tokyo pada Oktober 2010. Di enam penampilan terakhirnya pada babak final turnamen hard-court, Nadal selalu menelan kekalahan.

“Ini mungkin salah satu kemenangan paling emosional sepanjang karier saya. Dukungan yang saya dapat sejak saya melakukan comeback sangatlah besar. Ini pekan yang tak bisa dilupakan dan menjadi turnamen yang tak terlupakan,” sahut Nadal dalam pernyataannya usai pertandingan seperti dikutip dari BBC.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Indian Wells Rafael Nadal
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif