SOLOPOS.COM - Laga LA LAkers vs Utah Jazz.JIBI/detiksport

Solopos.com, LOS ANGELES – Setelah selalu kalah di enam game terakhirnya, Los Angeles Lakers akhirnya mampu menghentikan rangkaian hasil buruk itu. Lakers, meski masih tanpa Kobe Bryant sukses mengalahkan Utah Jazz 110-99.

Pada game yang dihelat di Staples Center, Sabtu (4/1/2013) siang WIB, Lakers seperti dilansir detiksport menurunkan starting line-up ke-18 musim ini dan salah satunya adalah Kendall Marshall sebagai point guard keenam musim ini.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Hasilnya Marshall tampil cemerlang dan menyumbang 20 poin dan 15 assist untuk membantu Lakers mengakhiri catatan buruknya belakangan. Pau Gasol tampil sebagai top performer dengan sumbangan 23 poin, 17 rebound, dan delapan assist.

Lakers masih tampil tanpa Kobe Bryant, Steve Nash, Jordan Farmar, dan Chris Kaman. Kemenangan ini tak mengubah posisi Lakers di urutan ke-13 Wilayah Barat dengan rekor 14-19.

Sementara itu di Wilayah Timur, Boston Celtics menelan kekalahan ke-20 musim ini usai takluk 92-95 dari New Orleans Pelicans. Anthony Davis jadi top performer dengan 23 poin, sembilan rebound, dan dua assist. Brandon Bass di kubu Celtics dengan 16 poin dan 11 rebound. (JIBI/Solopos)

Hasil Pertandingan Lainnya

Toronto 101 WASHINGTON 88

Golden State 101 ATLANTA 100

HOUSTON 102 NY Knicks 100

LA Clippers 119 DALLAS 112

DENVER 111 Memphis 108

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya