SOLOPOS.COM - Pemain Oklahoma City Thunder Serge Ibaka melompat untuk melakukan aksi rebound saat melawan Los Angeles Clippers di the Chesapeake Energy Arena, Oklahoma City, Oklahoma. Ist/nba.com

NBA 2014/2015 yang mempertemukan Oklahoma City Thunder melawan Los Angeles Clippers berakhir dengan kemenangan Clippers.

Solopos.com, OKLAHOMA CITY—Oklahoma City Thunder mesti menerima mimpi buruk ketika menjamu Los Angeles (LA) Clippers di Chesapeake Energy Arena, Kamis (12/3/2015) WIB. Rekor tak terkalahkan Thunder di kandang dalam tujuh partai beruntun terhenti lantaran tuan rumah kalah 108-120.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Kali ini bukan point guard Thunder, Russel Westbrook, yang menjadi bintang melainkan guard Clippers, Chris Paul, yang paling mentereng. Paul menyumbang 33 poin dan sembilan assist. diikuti rekannya, J.J. Redick yang menambah 25 poin.

Sebenarnya kedua tim sama-sama kehilangan forward terbaik mereka yang cedera. Thunder minus Kevin Durant, sementara Clippers tak diperkuat Blake Griffin. Hanya, pada kesempatan ini tim tamu tampil lebih baik dari tuan rumah.

Westbrook yang sudah membukukan triple double sebanyak lima kali dalam enam laga sebelumnya cukup menyumbang 24 poin, 9 rebound, 7 assist, dan 10 turnover dalam pertandingan ini. Rekannya yang datang dari bangku cadangan, Anthony Morrow, justru yang menjadi top performer dengan mengemas 26 poin.

“Bagaimana pun dia [Westbrook] manusia biasa. Dia memang sudah berjuang, tapi terkadang hasilnya tak sesuai perkiraan,” ungkap pelatih Clippers, Doc Rivers, dilansir sports.yahoo.com.

Kekalahan ini bikin Thunder mesti berjuang keras untuk mendongkrak peringkat yang kini menempati posisi kesembilan klasemen sementara Wilayah Barat NBA. Tim asuhan Scott Brooks ini wajib menang dari New Orleans Pelicans jika ingin lolos ke babak playoff.

“Kami berusaha bertahan. Mereka [Clippers] bermain luar biasa. Saya kira dia [Chris Paul] mengontrol permainan dengan bagus,” tutur pelatih Thunder, Brooks.

Di partai lain Golden State Warriors meraih kemenangan lima beruntun dengan menundukkan Detroit Pistons di Oracle Arena. Tim asuhan Steve Kerr ini mengalahkan tim tamu dengan skor 105-98. Pertandingan ini menjadi momen istimewa bagi bintang Warriors, Klay Thompson. Small forward ini membukukan genap 5.000 poin dengan torehan 27 poin dalam laga ini.

“Kami ingin bermain yang terbaik di musim reguler ini. Maka dari itu, kami mesti memaksimalkan laga kandang agar tim ini sulit untuk ditaklukkan siapa pun,” jelas Klay. (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

  • Hasil Pertandingan NBA, Kamis (12/3) WIB

–          Chicago Bulls                      104 – 95                Philadelphia

–          Sacramento Kings            113 – 106             Charlotte Hornets

–          Memphis Grizzlies           92 – 95                  Boston Celtics

–          Brooklyn Nets                   98 – 104                Miami Heat

–          Orlando Magic                   91 – 97                  Milwaukee Bucks

–          LA Clippers                          120 – 108             Oklahoma City Thunder

–          Atlanta Hawks                   102 – 115             Denver Nuggets

–          Minnesota Timberwolves97 – 106            Phoenix Suns

–          Detroit Pistons                  98 – 105                Golden State Warriors

–          Houston Rockets              100 – 105             Portland Trail Blazers

 

Sumber: sports.yahoo.com. (rid/JIBI)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya