Sport
Rabu, 30 Desember 2015 - 23:13 WIB

NBA 2015/2016 : Cavs Tekuk Nuggets, Kado Ultah Manis Untuk James

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

NBA 2015/2016 menyajikan kemenangan Cleveland Cavaliers atas Denver Nuggets.

Solopos.con, DENVER — Lebron James menghadiahi hari ulang tahun dirinya sendiri yang jatuh, Rabu (30/12/2015) WIB, dengan mengantar Cleveland Cavaliers menang atas Denver Nuggets. Bertandang ke Pepsi Center, James membawa Cavs menang dengan skor 93-87. Bintang NBA itu mencetak skor tinggi 34 poin tepat di ulang tahun ke-31.

Advertisement

Hasil positif ini memastikan Cavs sudah berada di trek benar dengan menang dua kali beruntun kontra Phoenix Suns dan Nuggets. Sebelumnya, runner up NBA ini gagal revans atas sang juara, Golden State Warriors ditambah terjungkal saat berjumpa dengan Portland Trail Blazers.

Cavs memilih mengistirahatkan Kyrie Irving yang baru saja comeback ke lapangan setelah mengalami cedera serius di akhir musim lalu. Sedangkan Iman Shumpert yang sudah kembali dari cedera ikut menyumbang 16 poin. Sementara Kevin Love berkontribusi membikin delapan poin dan 14 rebound.

“Ketenangan dan kedamaian, hal itulah yang ingin saya berikan di hari ulang tahunnya. Kami ingin sama-sama menyelesaikan permainan tandang ini dengan hasil baik berupa kemenangan. Dengan demikian, kami memasuki tahun baru dengan semangat baru pula,” papar pelatih Cavs, David Blatt, dilansir Sports.yahoo.com, Rabu (30/12/2015) WIB.

Advertisement

Tuan rumah memang tak bisa tampil optimal lantaran ditinggal sejumlah penggawa. Danilo Gallinari sedang cedera engkel kiri, sementara pemain rookie, Emmanuel Mudiay, juga menepi karena engkel kanan terluka. Selain itu, partai kandang ini mesti mengorbankan Will Barton yang berakhir cedera.

“Jika skuat kami dalam keadaan sehat dan lengkap, saya yakin kami akan bermain lebih baik. Tapi, saya tak mau menggunakan itu untuk alasan atas kekalahan kami,” kata pelatih Nuggets, Michael Malone.

Sementara itu, Oklahoma City Thunder nyaris tumbang saat menjamu Milwaukee Bucks di Chesapeake Energy Arena. Beruntung mereka punya Russell Westbrook dan Kevin Durant yang mampu membalikkan keadaan dengan mengantar Thunder menang, 131-123. Selain itu, point guard pelapis, Cameron Payne, tampil ciamik demi menyelamatkan Thunder.

Advertisement

“Hal yang dapat saya katakan adalah kerja keras. Terus berlatih di gym dan tetap bekerja. Ini memberi saya kepercayaan diri dan membaginya dengan rekan,” jelas Payne.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif