SOLOPOS.COM - Reaksi LeBorn James (ka) dan rekannya di Claveland Cavaliers. Ist/Dok

NBA 2015/2016 menyajikan kemenangan Cleveland Cavaliers atas Portland Trail Blazers.

Solopos.com, CLEVELAND — Cleveland Cavaliers mampu mengakhiri rentetan hasil buruk dengan memetik kemenangan atas Portland Trail Blazers di Quicken Loans Arena, Rabu (9/12/2015) WIB. Pertandingan yang berakhir dengan skor, 105-100, untuk Cavs ini menjadi pengobat luka setelah mereka menelan kekalahan tiga kali beruntun.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Cavs sempat tertinggal 18 poin di paruh pertama, tapi berkat kerja sama apik yang dipertontonkan LeBron James dkk., tuan rumah berhasil menundukkan tim tamu. Sang megabintang NBA itu membikin 33 poin dan 10 rebound, termasuk menambah 14 poin di quarter keempat.

“Anda tak perlu frustrasi. Anda hanya perlu memastikan bisa melakukan tugas dengan baik. Saat Anda tertinggal 18 angka, mungkin tak bisa melakukan banyak hal,” papar James, dilansir Sports.yahoo.com, Rabu.

Selain James, Kevin Love menambah 18 poin. Sedangkan Matthew Dellavedova membikin 17 angka. Meskipun tersungkur dalam tiga laga beruntun, posisi Cavs sebagai pemuncak klasemen sementara Wilayah Timur belum tergoyahkan. Tim polesan David Blatt mencatat rekor 14-7 (menang-kalah).

Sedangkan tim tamu dipimpin oleh Damian Lillard yang mencetak skor tinggi hingga 33 poin. Sementara C.J. McCollum menambah 24 poin. Sayang, torehan apik ini tak mampu mengantar Blazers meraih hasil positif setelah sebelumnya dijungkalkan Milwaukee Bucks, Selasa (8/12/2015) WIB.

“Saya tak tahu apa yang bisa diambil dari kekalahan yang seharusnya tak terjadi seperti ini. Kami nyaris menang,” papar pelatih Blazers, Terry Stotts.

Sementara itu, Golden State Warriors terus mengukir sejarah dengan membukukan kemenangan kali ke-23. Kali ini yang jadi korban keganasan juara bertahan itu adalah Indiana Pacers. Meski bertindak sebagai tim tamu di Bankers Life Fieldhouse, di Indianapolis, Warriors tampil perkasa dengan menang, 132-123.

Selain itu, Warriors total tak terkalahkan dalam 27 game sejak musim lalu. Capaian ini menyamai rekor milik Miami Heat di musim 2012/2013 sebagai tim dengan kemenangan terpanjang kedua dalam sejarah NBA. Kini Warriors mengejar prestasi Los Angeles (LA) Lakers yang menang 33 kali berturut-turut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya