SOLOPOS.COM - Tim bola voli yang diperkuat Megawati Pertiwi, Daejeon JungKwanJang Red Sparks kalah 2-3 melawan tamunya Suwon Hyundai E&C Hillstate di Liga Voli Korea 2023-2024, Sabtu (16/12/2023) petang WIB. (IG Red Sparks)

Solopos.com, SOLO — Tim bola voli yang diperkuat Megawati Pertiwi, Daejeon JungKwanJang Red Sparks kalah 2-3 melawan tamunya Suwon Hyundai E&C Hillstate di Liga Voli Korea 2023-2024, Sabtu (16/12/2023) petang WIB.

Red Sparks kalah dengan skor 25-17, 25-20, 27-29, 21-25, 11-15.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Meski timnya kalah, Megawati masih yang tersubur dengan mencetak 28 poin.

Dikutip dari Instagram Red Sparks, @red_sparks, Red Sparks sempat unggul 2-0. Di gim pertama Megawati dkk. menutup laga dengan skor 25-17.

Di gim kedua, pertandingan kian ketat namun Red Sparks bisa menutup laga dengan poin 25-20.

Namun nasib apes terjadi pada gim ketiga. Megawati dkk. yang ingin cepat-cepat menyudahi laga untuk mendapat tiga poin justru akhirnya kalah dengan skor 27-29.

Energi yang terkuras membuat anak asuh Ko Hee-jin harus terus tertinggal poin di gim keempat dari Hyundai yang menjadi pemuncak klasemen V-League.

Hyundai pun menutup gim keempat dengan skor 25-21.

Partai penentuan di gim kelima saling kejar poin masih terus terjadi. Tapi hasilnya sungguh menyesakkan dada Megawati dkk.

Mereka akhirnya kalah 11-15 dan harus rela hanya mendapat satu poin di kandang.

Walaupun timnya kalah, Megatron-julukan Megawati Pertiwi- berhasil mencetak 28 poin, sama dengan tandemnya, Giovanna Milana.

Megatron mendapat 28 poin melalui 25 attack dan 3 service ace, sedangkan Gia melalui 27 attack dan 1 service ace.

Sayangnya, 56 poin yang dihasilkan duet Mega-Gia belum cukup menyelamatkan Red Sparks dari kekalahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya