Sport
Senin, 24 Februari 2014 - 06:26 WIB

OSASUNA VS ATLETICO, 3-0 : Giliran Los Colchoneros Gagal Samai Perolehan El Real di Klasemen

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Atletico Madrid tertunduk lesu setelah mengalami kekalahan melawan Osasuna. Ist/detiksport

Solopos.com, PAMPLONA — Atletico Madrid menuai hasil negatif saat berhadapan dengan Osasuna di laga lanjutan ajang La Liga. Los Colchoneros kalah telah dari Los Rojillos dengan skor akhir 0-3.

Dengan kekalahan ini, Atletico pun gagal menyamai perolehan Real Madrid di klasemen. Mereka yang mengoleksi 60 poin, menempati posisi tiga berjarak tiga angka dari El Real yang ada di posisi puncak klasemen. Atletico menempati posisi tiga sebab kalah selisih gol dari Barcelona yang juga mengumpulkan 60 angka.

Advertisement

Sementara bagi Osasuna, tambahan tiga poin ini membuat mereka mengumpulkan 32 poin, hingga menduduki posisi 10 klasemen.

Seperti dilansir detiksport, saat melakoni pertandingan yang berlangsung di Estadio El Sadar, Senin (24/2/2014) dinihari WIB, Atletico kebobolan tiga gol itu di babak pertama.

Osasuna mencetak gol cepat pada menit keenam lewat sundulan kepala Alvaro Cejudo. Gol itu berawal dari umpan tendangan sudut dari sisi kanan gawang yang dikawal oleh Thibaut Courtois.

Advertisement

Tim tuan rumah menggandakan keungulan 15 menit berselang. Gol kedua Osasuna itu tercatat atas nama Emilliano Armenteros lewat satu sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti.

Osasuna makin tak terkejar sebab Roberto Torres menggetarkan jala gawang Courtois untuk ketiga kalinya pada menit 42. Umpan dari Damia menjadi penyebabnya.

Peluang buat Atletico hadir lewat Turan di menit 76. Sepakannya meneruskan umpan Gabi masih sedikit melesat. Raul Garcia juga tak mau ketinggalan melakukan percobaan buat Atletico di menit 77. Sepakannya dari sudut sempit meneruskan bola sodoran Koke masih menyamping

Advertisement

Di sisa pertandingan tak ada gol tambahan. Atletico pun kalah telak tiga gol tanpa balas. (JIBI/Solopos)

Susunan Pemain
Osasuna: Fernandez, Bertran (Sonj 46), Arribas, Loties (Flano 80), Damia, Lolo, Armenteros, Cejudo (Loe 84), Silva, Torre, Oriol

Atletico: Courtois, God?n, Luis, Alderweireld, Juanfran, Suarez (Koke 46), Adrian, Gabi, Diego (Turan 59), Villa (Garcia 63), Costa

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif