SOLOPOS.COM - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat tampil di babak 16 besar Hong Kong Open 2023, Kamis (14/9/2023). (Istimewa/Tim Humas dan Media PP PBSI)

Solopos.com, HONG KONG – Wakil Indonesia yang juga ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, kembali puasa gelar. Setelah tersingkir dari China Open 2023 pekan lalu, Fajar/Rian kembali kandas, kali ini di Hong Kong Open 2023.

Fajar/Rian yang menjadi unggulan pertama di Hong Kong Open 2023 tersingkir di babak 16 besar. Pada pertandingan yang digelar di Hong Kong Coliseum, Kamis (14/9/2023) tersebut, Fajar/Rian kalah dari wakil Taiwan, Fang-Chin Lee/Fang-Jen Lee, dengan skor 16-21, 19-21.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Pelatih ganda putra Pelatnas PBSI, Aryono Miranat, menegaskan permasalahan utama yang dihadapi Fajar/Rian saat ini adalah kendala kepercayaan diri.

“Sekali lagi seperti yang saya sudah sampaikan pekan lalu, Fajar/Rian ini masalah kepercayaan diri. Harus lebih yakin, lebih tenang lagi dalam bermain dengan pola-pola lawan yg seperti apa pun,” ucap Aryono dikutip dari keterangan resmi PP PBSI, Jumat (15/9/2023).

“Kalau lebih yakin lagi, pasti pola-pola lawan seperti apapun bisa diatasi, di samping itu memang harus lebih dikurangi lagi kesalahan-kesalahan sendiri, akurasi bola-bola datar dan placing harus lebih baik. Begitu juga dengan pertahanan.”

Aryono sangat berharap Fajar/Rian segera bangkit dan mampu berprestasi lagi. Agenda terdekat yang akan dilakoni Fajar/Rian adalah bertanding di Asian Games.

“Saya harap mereka bisa bangkit di turnamen ke depan yang sangat penting, yaitu Asian Games,” tegas Aryono.

Sepanjang BWF World Tour 2023, Fajar/Rian telah meraih dua gelar juara yaitu di Malaysia Open 2023 dengan mengalahkan wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang, di final dengan skor 21-18, 18-21, 21-13.

Fajar/Rian juga menjadi juara di All England 2023 setelah mengalahkan senior mereka, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di final dengan skor 21-17, 21-14.

Total 15 turnamen bulu tangkis telah diikuti Fajar/Rian sepanjang musim 2023 ini.

“Jauh sekali dari yang kami harapkan. Di samping lawan yang bermain baik, sangat percaya diri dan tidak mudah mati sendiri, kami malah sebaliknya. Kami banyak melakukan kesalahan-kesalahan di bola yang mudah, bola yang seharusnya tidak mati,” ungkap Fajar Alfian seusai kalah di babak 16 besar Hong Kong Open 2023.

“Harus diterima hasil ini dan kami harus siap dengan kondisinya. Semua sudah terjadi dan kami harus berani keluar dari tekanan. Tidak bosan-bosan untuk mengevaluasi dan mengintrospeksi.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya