Sport
Rabu, 19 April 2017 - 03:00 WIB

PERSEBI JR VS PSISRA JR : Laskar Pandan Arang Jaga Harga Diri

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Persebi Jr saat melawan Persis Jr di Stadion Pandan Arang. (JIBI/Solopos/Chrisna Chanis Cara)

Persebi Jr vs PSISra Jr tersaji di Piala Soeratin 2017.

Solopos.com, BOYOLALI — Persebi Boyolali Junior (Jr) seperti bernasib sial saat dikalahkan Persiwi Jr 0-2 di Wonogiri akhir pekan lalu. Menguasai jalannya pertandingan dan membuat banyak peluang, Nur Faiq dkk. justru takluk dari tuan rumah yang bermain lebih efektif.

Advertisement

Kekalahan itu membuat Laskar Pandan Arang Jr, julukan Persebi Jr, terdampar di dasar klasemen Grup A Piala Soeratin 2017. Persebi Jr jelas enggan kembali malu saat menjamu PSISra Sragen Jr di Stadion Pandan Arang, Rabu (19/4/2017). Anak asuh Aris Sugiarto ini bertekad memberikan kemenangan perdana di turnamen bagi publik Boyolali.

Terlebih ini menjadi laga kandang terakhir Persebi Jr di Pandan Arang. Setelah laga itu, mereka harus melawat ke Stadion Gelora Merdeka Sukoharjo untuk menjalani laga pamungkas melawan Persiharjo Jr. “Saya minta anak-anak all out. Beri kemenangan bagi fans yang selama ini selalu mendukung tim,” ujar Aris Sugiarto saat dihubungi Solopos.com, Selasa (18/4/2017).

Pendukung Persebi Jr memang bisa dibilang militan dalam mendukung Laskar Pandan Arang. Meski tim tak kunjung menuai hasil positif, para suporter selalu memenuhi tribune stadion saat laga kandang. Beberapa laga terakhir, sekumpulan siswa SMP dari berbagai wilayah di Boyolali bahkan mengoordinasi massa untuk mendukung Nur Faiq dkk. Aris mengaku akan melancarkan strategi pressing ketat untuk menandingi permainan PSISra Jr.

Advertisement

“Jangan sampai mereka leluasa menguasai bola seperti saat pertemuan pertama di Sragen [saat itu PSISRa menang 5-0].”

Sementara itu, Pelatih PSISra Jr, Suyitno, menargetkan poin penuh untuk menggaransi tim lolos ke babak selanjutnya. Laskar Sukowati Jr, julukan PSISRa Jr, bakal berjarak enam poin dari Persiharjo Jr di posisi ketiga jika mampu menaklukkan Persebi Jr. Dengan sisa dua pertandingan, akan sangat sulit bagi Persiharjo Jr untuk menggeser posisi PSISra Jr. Febrian Firdaus dkk. punya keuntungan margin gol ketimbang Persiharjo Jr.

“Kami mungkin akan melakukan rotasi. Beberapa pemain kelelahan seusai laga akhir pekan kemarin,” ucap Suyitno.

Advertisement

Selain mengistirahatkan sejumlah pemain pilar, PSISra kemungkinan tak dapat memainkan sang kapten Febrian Firdaus. Febrian menderita cedera engkel saat mengalahkan Persiharjo Jr pekan lalu. Suyitno yakin sejumlah pemain pengganti yang akan turun mampu menjawab kepercayaannya.

“Target kami menang, tapi kami tahu Persebi tak seperti saat pertemuan pertama. Mereka banyak perkembangan, jadi kami harus waspada.”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif