Sport
Sabtu, 8 Juni 2013 - 16:51 WIB

PERSIBO VS PERSIBA: Tak Punya Dana, Persibo Menyatakan Mundur

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Persiba musim lalu (JIBI/Harian Jogja/Arief Junianto)

Pemain Persiba (JIBI/Harian Jogja/Arief Junianto)

BOJONEGORO—Manajemen Persibo Bojonegoro menyatakan pertandingan melawan Persiba Bantul tidak bisa digelar karena krisis finansial yang membelit klub Jawa Timur itu.

Advertisement

CEO Konsorsium Lokal Persibo Luqman Wafi mengatakan, untuk membiayai laga tandang itu, pihaknya telah berupaya menggandeng sejumlah pengusaha lokal untuk mendapatkan dana. Namun sayangnya, hal itu tidak membuahkan hasil. ”Kita telah melakukan banyak upaya untuk mendapatkan dana dari para pengusaha, namun gagal,” ungkapnya.

Untuk itu, Wafi menyatakan, pertandingan dengan Persiba batal digelar. ”Ini adalah kekalahan kedua di kandang sendiri untuk Persibo,” ujarnya.

Wafi menambahkan, pihaknya rela laga menjamu Persiba dibatalkan dan dinyatakan kalah. Namun, lanjut dia, Persibo akan menebus kesalahan saat ini dengan memenangkan pertandingan melawan Persijap di Jepara bulan depan.

Advertisement

”Untuk petandingan itu Manajemen Persibo harus mengeluarkan dana sebesar Rp 100 juta untuk kebutuhan gaji dan bonus serta kebutuhan lainnya,” ujarnya.

Sebelumnya Persiba sudah besiap untuk laga tandang ke Bojonegoro. Pelatih Persiba, M Basri menyatakan anak asuhnya siap bertanding habis habisan dalam laga ini.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif