SOLOPOS.COM - Logo Persis Solo

Solopos.com, SOLO – Persis Solo telah mengonfirmasi sedang menyiapkan pemain asing pengganti Fernando Rodriguez. Tercatat ada dua nama yang santer menjadi rumor segera merapat ke Persis Solo yakni Francisco Rivera atau Levy Madinda.

Kepastian ini disampaikan pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, pada sesi latihan terakhir sebelum berangkat bertandang ke Samarinda.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Persis Solo dikabarkan dalam proses negosiasi dengan pemain baru. “Bos sudah bernegosiasi dengan pemain. Mereka memberi pemain yang bagus. Kami sedang menunggu,” kata Leonardo Medina dalam akun resmi Persis Solo.

Leonardo Medina menyebut memilih mencari gelandang daripada mengganti pos striker yang ditinggalkan Fernando Rodriguez. Alasannya, Persis Solo telah memiliki banyak striker asing dan lokal seperti David Gonzalez, Arkhan Kaka Putra Purwanto, dan Ramadhan Sananta. Leo juga menyebut striker lokal Persis Solo sangat baik.

“Dia (pemain baru) ini pemain tengah karena saya tidak ingin mendatangkan seorang penyerang. Kita memiliki penyerang lokal yang bagus, seperti Arkhan dan Sananta,” kata Leonardo Medina.

Arkhan Kaka bisa kembali setelah membela Timnas Indonesia U-17. Sementara itu, Ramadhan Sananta juga akan mendapat tempat setelah Liga 1 akan libur ketika Piala Asia U-23.

Leomardo Medina juga menyebut dua sosok dari Persis Solo U-20, Nadhief Girasta Kosasih dan Wahyu Agong yang sedang tampil di Elite Pro Academy (EPA) U-20.

“Kita juga memiliki pemain muda yang bagus seperti Nadhief dan Wahyu dari U-20. Itulah mengapa kita berpikir di posisi lainnya, yaitu gelandang,” sambung Leo Medina.

Leonardo Medina menyatakan siap bekerja keras untuk meningkatkan kualitas Sananta dan Arkhan Kaka. Sepanjang putaran pertama, Sananta telah mengemas lima gol. Sedangkan Arkhan Kaka sudah mulai bisa bersaing dengan pemain-pemain senior di usia yang sangat muda.

“Bisa dibilang, kita kehilangan pencetak gol terbanyak tapi kita bisa mengembangkan penyerang lokal yang kita miliki,” sambung Leonardo Medina.

Dia berharap pada pemain asing anyar untuk memberi perbedaan di putaran kedua Liga 1 2023-2024. Selain Francisco Rivera, Persis Solo juga dikaitkan dengan Levy Madinda yang merupakan pemain yang dipinjam Persib Bandung dari Johor Darul Takzim.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya