Sport
Kamis, 8 Juni 2023 - 16:26 WIB

Persis Solo Hadapi Jeonbuk Korsel dan Persebaya Surabaya di Stadion Manahan

Ichsan Kholif Rahman  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jeonbuk Hyuandai Motors Korsel, Persis Solo, dan Persebaya Surabaya akan menjalani pertandingan uji coba.

Solopos.com, SOLO – Persis Solo akan menghadapi Jeonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan Solo dalam sebuah pertandingan uji coba pada 17 Juni 2023. Setelah laga tersebut, Persis Solo direncanakan menghadapi Persebaya Surabaya pada 25 Juni 2023.

Hal itu terungkap dari sebuah surat yang beredar di media sosial. Surat dari Persis Solo itu ditujukan ke Dispora Solo berisi permohonan penggunaan Stadion Manahan. Dalam surat itu, disertai tanggal dan waktu pertandingan Persis Solo melawan Persebaya pada 25 Juni 2023 pukul 19.30 WIB.

Advertisement

Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, kepada Espos, Kamis (8/6/2023) mengonfirmasi hal ini. Bryan tidak membantah isi dari surat itu. “Rencananya demikian,” kata Bryan.

Namun demikian, sejau ini memang belum ada keterangan laga uji coba ini digelar terbuka atau tertutup.

Laga melawan Persebaya di akhir Juni dapat menjadi pemanasan sebelum mengarungi Liga 1. Persis Solo dan Persebaya akan kembali bertemu dalam pembuka Liga 1 musim ini di Stadion Manahan pada 2 Juli 2023.

Advertisement

Di sisi lain, Persis Solo belum mengumumkan detail pembelian tiket melawan Jeonbuk Hyundai Motors. “Tanggal 9 rencana kami umumkan,” kata Bryan.

Sebelumnya, Jeonbuk Hyundai Motors telah mengonfirmasi kunjungannya ke Indonesia. Kepastian itu telah diumumkan Jeonbuk dalam unggahan laman resmi milik klub asal Korea Selatan (Korsel) itu.

Jeounbuk mengunggah poster kunjungan ke Solo dengan menunggah ulang unggahan Persis Solo, Rabu (7/6/2023). Hanya saja, Jeonbuk lmengumumkan akan mengirimkan tim B mereka atau skuad muda mereka.

Advertisement

“Pertandingan Persahabatan. Tim Jeonbuk Hyundai B akan mengunjungi Indonesia dan melakukan laga persahabatan dengan Persis Solo! Jeonbuk Hyundai B vs @persisofficial. Semua sudah siap. Sampai jumpa lagi,” keterangan resmi Jeonbuk.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif