SOLOPOS.COM - Gelandang naturalisasi asal Korea Selatan, Yu Hyun-koo (kedua dari kiri), bersama skuat Persis Solo berziarah ke Astana Mangadeg, Karanganyar, yang menjadi makam Pangeran Sambernyawa, 6 Agustus 2021.

Solopos.com, SOLO—Gelandang naturalisasi asal Korea Selatan, Yu Hyun-koo, segera diperkenalkan sebagai pemain baru Persis Solo. Tim pelatih memberi sinyal puas dengan performa Hyun-koo yang telah menjalani trial bersama klub sekitar dua pekan. Kehadiran mantan pemain Sriwijaya FC itu berpotensi membuat persaingan di lini tengah menjadi semakin ketat.

Hyun-koo mengikuti seleksi di Persis setelah sempat bergabung dengan Muba Babel United. Sejak akhir Juli 2021, pemain 38 tahun itu telah berkumpul bersama Marinus Wanewar dkk. di Kota Bengawan. Hyun-koo juga ikut serta saat tim berziarah ke makam Pangeran Sambernyawa di Astana Mangadeg, Matesih, Karanganyar, awal Agustus 2021.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Media Officer Persis, Bryan Barcelona, mengatakan status Hyun-koo hingga kini masih trial. Meski demikian, pihaknya tak menampik sang pemain berpeluang besar disodori kontrak dalam waktu dekat. Bryan mengatakan tim pelatih cukup puas dengan penampilan mantan pemain Semen Padang itu selama trial.

Baca Juga: Cedera, Messi-nya Persis Solo Harus Lewatkan Liga 2

“Pelatih intens melihat perkembangan dia di latihan. Kalau sudah sampai tahap ini ya berarti progress-nya bagus,” ujar Bryan saat dihubungi Solopos.com, Kamis (12/8/2021).

Jika Hyun-koo deal, stok lini tengah Laskar Sambernyawa otomatis semakin membengkak. Saat ini Persis memiliki 12 gelandang tengah, termasuk nama-nama terkenal seperti Sandi Sute, Fary Komul, dan Delvin Rumbino.

Tim juga baru saja mendatangkan gelandang naturalisasi asal Maroko, Khairallah Abdelkbir. Persaingan diperkirakan semakin sengit mengingat Eko Purdjianto biasanya hanya memakai tiga gelandang tengah dalam formasi 4-3-3.

Baca Juga: Berawal Jualan dengan Gerobak, Kini So Ramen Instan Solo Dikirim hingga Jepang dan Taiwan

 

Pemain ke-43

Meski stok lini tengah melimpah, Persis mengklaim perekrutan Hyun-koo sebagai pemain ke-43 penting untuk menunjang ambisi promosi ke Liga 1. Hyun-koo sendiri dapat bermain sebagai gelandang tengah maupun gelandang bertahan.

“Selain menambah kedalaman skuat, pengalamannya di kasta tertinggi juga akan membantu. Hyun-koo juga bisa menutup Fikri Ardiansyah yang absen semusim karena cedera ligamen,” jelas Bryan.

Kehadiran Hyun-koo bakal menambah deretan pemain naturalisasi di tubuh Persis. Sebelumnya tim sudah memiliki Beto Goncalves, Reuben Silitonga, Khairallah Abdelkbir dan Fabiano Beltrame. Khairallah Abdelkbir mengaku tak kesulitan beradaptasi dengan atmosfer sepak bola maupun lingkungan di Indonesia. Pengalamannya membela Bhayangkara FC tahun 2016 membuatnya lebih mudah berbaur dalam tim.

Baca Juga: Tawarkan Kartu Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Palsu, Dua Pemuda di Klaten Ditangkap

“Tradisi beragama di Maroko dan Indonesia pun tak jauh beda, contohnya dalam perayaan Tahun Baru Islam kemarin. Semua umat Islam merayakannya dengan berdoa untuk kebaikan.”

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya