Sport
Selasa, 16 Januari 2024 - 17:37 WIB

Persis Solo Tantang Arema FC dan PSS Sleman di Laga Uji Coba

Gigih Windar Pratama  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pelatih Milomir Seslija memberikan breafing kepada para pemain Persis Solo yang sedang menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta, Senin (15/1/2024). (IG @Persisofficial)

Solopos.com, SOLO — Di bawah pelatih baru Milomir Seslija, Persis Solo akan melakoni dua laga uji coba sebelum melawan Madura United di laga tunda Liga 1 2023.

Laskar Sambernyawa, julukan Persis, akan mencoba kekuatan sesama tim Liga 1 yakni PSS Sleman dan Arema FC.

Advertisement

Baik Persis Solo maupun dua lawan uji cobanya saat ini sama-sama berada di papan bawah Liga 1 2023/2024.

Saat ini Persis Solo sedang melakoni pemusatan latihan di Jogja, setelah melakukan uji coba melawan Unsa Asmi yang berkesudahan 6-1 beberapa pekan lalu.

Advertisement

Saat ini Persis Solo sedang melakoni pemusatan latihan di Jogja, setelah melakukan uji coba melawan Unsa Asmi yang berkesudahan 6-1 beberapa pekan lalu.

Persis Solo bakal menjalani uji coba melawan PSS Sleman dan Arema FC di Jogja.

“Di pemusatan latihan ini, kami akan melawan PSS Sleman, dan satu lagi uji coba melawan Arema FC. Kami berusaha mendapatkan hasil bagus dalam uji coba ini,” ucap Milomir Seslija dikutip dari laman Instagram klub @Persisofficial.

Advertisement

Persis Solo sesuai jadwal akan berhadapan dengan Madura United, Selasa (30/1/2024), sebelum melakoni laga tandang melawan Persib Bandung empat hari setelahnya.

“Bagi saya tidak penting hasilnya, para pemain harus tetap adaptasi dan mengubah sesuatu untuk dikoreksi seperti disiplin organisasi,” kata dia.

Persis Solo saat ini terpaku di peringkat 15 dengan 25 poin dari 22 laga.

Advertisement

Laskar Sambernyawa juga memperpanjang rekor buruk hanya satu kali menang dalam tujuh pertandingan terakhir dan hanya berjarak empat poin dari zona degradasi.

Sementara itu PSS Sleman berada di posisi 12 dengan 26 poin dari 23 laga. Arema FC masih berada di zona degradasi (peringkat 16) dengan 21 poin hasil dari 23 laga.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif