Sport
Rabu, 27 Januari 2016 - 09:00 WIB

PERSIS SOLO : Uji Coba Lawan Garuda Merah Putih Batal Digelar

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/Solopos)

Persis Solo tak jadi melakukan uji coba melawan Garuda Merah Putih.

Solopos.com, SOLO — Laga uji coba Persis Solo kontra Garuda Merah Putih yang bakal digelar sebagai persiapan terakhir turun di turnamen Piala Wali Kota Padang 2016 batal. Pertandingan ini direncanakan digelar setelah pelaksanaan laga amal untuk membantu sejumlah penggawa Timnas Indonesia yang sakit serta cedera serius, 8 Februari 2016 mendatang.

Advertisement

Tim Garuda Merah dan Putih sedianya bertanding dua kali dalam laga amal ini, yakni di Stadion Manahan, Solo, 4 Februari 2016 dan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 6 Februari 2016. Tim ini diperkuat oleh para pemain Indonesia Super League (ISL) dan Divisi Utama yang menggalang dana demi membantu penyembuhan cedera panjang mantan penggawa Timnas, Alfin Tuasalamony dan Mohammad Nasuha. Selain itu juga memberikan dorongan motivasi bagi mantan kiper Timnas, Kurnia Sandy.

Sebelumnya, Persis dimungkinkan untuk turut menjajal pemain bintang yang merupakan gabungan dari Garuda Merah dan Putih di Stadion Manahan. Akan tetapi, perang bintang ini terancam batal mengingat persyaratan yang harus dipenuhi Persis sebagai tuan rumah cukup berat. Bahkan, laga amal pertama ini juga sangsi bisa terlaksana karena operasional di Solo yang kelewat mahal.

“Pertandingan itu sulit diwujudkan karena persyaratan yang berat. Kami mesti menanggung akomodasi pemain, pembagian pemasukan tiket hingga soal match fee,” ujar CEO PT Persis Solo Saestu, Paulus Haryoto, Selasa (26/1/2016).

Advertisement

Akomodasi tersebut meliputi transportasi serta penginapan selama mereka berada di Solo. Sedangkan  soal pemasukan tiket, mereka meminta pembagian 50:50. Inilah hal yang paling memberatkan Persis selaku tuan rumah. Sementara terkait match fee mereka menginginkan uang mencapai Rp75 juta.

Di sisi lain, manajemen Persis langsung membidik tim lain untuk sparring sebelum bertolak ke Sumatera Barat guna ikut Piala Wali Kota Padang, 25 Februari 2016 mendatang. Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, sedang menjajaki duel dengan Persela Lamongan.

“Persela menunjukkan kesiapannya. Tinggal kami yang menentukan kapan laga akan digelar,” jelas Direktur Sports PT Persis Solo Saestu, Totok Supriyanto. 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif