Sport
Senin, 27 Mei 2019 - 10:40 WIB

Pertama dalam Sejarah! Atalanta Lolos Liga Champions

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Liga Serie A Italia musim 2018-2019 bisa dibilang merupakan musim terbaik bagi Atalanta. Bagaimana tidak? Tim yang bermarkas di Bergamo, Italia itu mampu lolos ke Liga Champions musim depan setelah berhasil bertahan di peringkat ketiga Liga Italia hingga musim 2018-2019 berakhir.

Kepastian Atalanta melangkah ke Liga Champions 2019-2020 itu ditentukan pada pekan terakhir Liga Italia. Atalanta yang menjamu Sassuolo di Stadio Atleti Azzurri d’Italia, Senin (27/5/2019) dini hari WIB, menang dengan skor 3-1.

Advertisement

Berkat kemenangan itu, Atalanta meraih prestasi terbaiknya sejak saat didirikan 112 tahun silam. Atalanta tentu tak diunggulkan di kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Eropa tersebut. Meski begitu, pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, timnya mampu bicara banyak di Liga Champions.

“Ini tidak pernah terjadi sebelumnya dan kami harus bisa menjalaninya dengan tanggung jawab serta rasa kebanggaan. Menurut saya pribadi, Atalanta bisa bicara banyak di Liga Champions musim depan,” ujarnya kepada Sky Sport Italia.

Dari Liga Serie A Italia, Atalanta akan ditemani tiga klub lain di Liga Champions musim depan. Ketiga tim itu adalah sang juara Liga Italia Juventus, Napoli yang merupakan runner-up, dan Inter Milan yang finis di peringkat keempat.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif