SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Piala Bupati Cilacap tak akan diikuti oleh tim internal Askot PSSI Solo, PS MARS.

Solopos.com, SOLO – Tim internal Asosiasi Kota (Askot) PSSI Solo, PS MARS, menolak tawaran berlaga di Piala Bupati Cilacap. Hal itu dilakukan Mars karena diminta untuk menggunakan nama lain di turnamen tersebut.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

MARS mendapatkan tawaran menggantikan Persis Solo tampil di Piala Bupati Cilacap. Awalnya, MARS sudah sepakat untuk mengikuti turnamen yang digelar pada 3-9 Januari 2016 mendatang itu. Akan tetapi, mereka memilih mundur karena diminta menanggalkan nama MARS.

“Sebenarnya, kami tidak mempermasalahkan soal match fee dan lain sebagainya, diberi [match fee] berapa pun kami bersedia berangkat. Tapi, kami enggak mau kalau enggak pakai nama MARS,” ujar manajer PS MARS, B.M. Anjasmara, kepada Solopos.com, Selasa (29/12/2015).

Piala Bupati Cilacap digelar untuk tim-tim Divisi Utama (DU) dan Liga Nusantara (Linus), sedangkan MARS adalah tim amatir Askot PSSI Solo. Dengan demikian, pihak penyelenggara turnamen mengusulkan MARS mengusung nama Solo All Star supaya lebih terkesan sebagai tim profesional.

“Mereka [penyelenggara turnamen] meminta kami ikut karena dianggap bisa menurunkan tim yang diperkuat pemain-pemain Persis. Tapi, kami keberatan kalau disuruh berganti nama. Kalau dengan nama MARS Solo All Star sih enggak apa-apa, yang penting tetap ada MARS-nya,” imbuh Anjasmara.

Meski batal berpartisipasi, MARS membebaskan para pemain yang ingin bergabung dengan tim lain untuk tampil di Piala Bupati Cilacap. Menurut Anjasmara, beberapa pemain binaan MARS telah diincar Persires Sukoharjo yang akan mewakili wilayah Soloraya di turnamen bikinan PSCS Cilacap itu.

“Sepertinya Bayu Nugroho dan Bayu Andra yang akan bergabung dengan Persires. Enggak apa-apa, kami persilakan semua pemain membela tim lain, ya hitung-hitung mendapatkan penghasilan buat beli pulsa,” tutur Anjasmara.

Saat ini, MARS juga tengah mempersiapkan tim untuk menghadapi Kompetisi Internal Askot PSSI Solo yang rencananya digelar Februari 2016 mendatang. MARS fokus menggodok tim junior sesuai dengan batasan usia yang akan diterapkan di kompetisi internal. Mereka dijadwalkan menjalani uji coba melawan tim Persis Solo Muda di Stadion Sriwedari, Solo, Jumat (1/1/2016).

“Uji coba melawan Persis Muda nanti akan menjadi tolok ukur persiapan kami untuk mengahadapi kompetisi internal. Mudah-mudahan segera ada kejelasan dari Askot soal kompetisi ini jadi persiapan tim-tim internal juga enggak dadakan,” terang Anjasmara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya