SOLOPOS.COM - Bayern Munich merayakan kemenangannya setelah merebut Piala Super Eropa 2013 mengalahkan Chelsea. (JIBI/Reuters/David W Cerny)


Solopos.com, MARRAKECH—
Bayern Munich tinggal selangkah lagi mewujudkan obsesi menyandingkan trofi Piala Dunia Antarklub dengan sederet mohkota yang mereka peroleh sebelumnya di sepanjang 2013.

Die Roten, julukan Bayern, mengarungi setahun kalender 2013 dengan fantastis. Sebuah gelar Bundesliga, DFB Pokal, Liga Champions dan Piala Super Eropa telah terpampang rapi di lemari trofi mereka sepanjang tahun ini.

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Philipp Lahm dkk. menyapu hampir semua peluang yang bisa mereka peroleh selama 2013, kecuali Piala Super Jerman yang jatuh ke tangan musuh bebuyutan Borussia Dortmund. Die Roten pun ingin menggenapi koleksi mereka dengan gelar Piala Dunia Antarklub, yang bakal menjadi mahkota kelima mereka sepanjang tahun.

Happy Ending. Begitulah judul perjalanan menganggumkan Bayern di 2013 apabila mereka bisa mengalahkan juara Maroko, Raja Casablanca di babak final Piala Dunia Antarklub 2013 di Stadion Marrakech, Maroko, Minggu (22/12) dini hari WIB. Perjuangan keras Franck Ribery dkk. bakal lunas terbayarkan dengan gelar-gelar yang bisa mereka pajang di markas kebesarannya.

“Semua orang menginginkan gelar ini [Piala Dunia Antarklub],” tegas Lahm, sang kapten Bayern, dilansir uefa.com, Jumat (20/12).

Gelar Piala Dunia Antarklub mungkin kalah gengsi dibandingkan trofi Liga Champions Eropa. Namun, untuk mendapatkan tiket ke turnamen ini, syaratnya mereka harus menjadi jawara di benua masing-masing. Maka, kesempatan langka ini tidak mungkin akan disia-siakan anak asuh Josep “Pep” Guardiola. Turnamen di Maroko sendiri menjadi ajang Piala Dunia Antarklub perdana bagi Die Roten. Apabila menang, maka mereka akan menjadi klub Eropa keenam yang bisa mengangkat gelar di ajang yang dulunya bernama Piala Intercontinental ini.

“Ini ajang yang unik. Siapa yang bisa menjamin saya akan punya kesempatan lagi? Saya harap kami bisa mengangkat trofi di akhir pertandingan,” sambung rekrutan baru Bayern, Mario Goetze.

Wakil Eropa acap kali menjadi favorit juara di Piala Dunia Antarklub. Tak terkecuali bagi Bayern yang melumat Guangzhou Evergrande dengan skor 3-0 di semifinal, juga dijagokan bisa mengakhiri turnamen dengan meraih gelar juara.

Bagi Guardiola, gelar Piala Dunia Antarklub bukan sesuatu yang asing. Manajer berpaspor Spanyol itu pernah mengangkat trofi tersebut dua kali ketika membesut Barcelona pada 2009 dan 2011. Dari sekumpulan pengalaman dan amunisi yang dimilikinya, Die Roten, pun diperkirakan bisa mengalahkan Green Eagles, julukan Raja Casablanca, dengan mudah.

Tapi perlu diingat, sebagai tuan rumah, Raja Casbablanca bakal mendapatkan dukungan penuh dari pendukungnya. Tak menutup kemungkinan, klub Afrika ini akan kembali meneruskan kejutan di turnamen ini. Fakta terbaru, Raja Casablanca membuat orang lain tercengang ketika mampu menjinakkan jawara Copa Libertadores, Atletico Mineiro, yang dibela bintang gaek Ronaldinho dengan skor 3-1 di semifinal.

“Ini seperti seluruh Maroko berada di belakang kami. Anda bisa menerima dukungan yang paling menganggumkan seperti itu,” beber penggawa Raja Casablanca, Chemseddine Chtibi, dilansir fifa.com.

Tanpa pemain glamour seperti penggawa yang merumput di klub-klub Eropa, Raja Casablanca siap mencuri perhatian di babak pamungkas dengan amunisi pas-pasan. Nama besar dan gelar yang disandang Bayern sepanjang 2013 juga tak membuat nyali Green Eagles menciut.

Perkiraan Formasi

Bayern Munich (4-1-4-1) Pelatih Josep “Pep” Guardiola
Neuer – Rafinha, Boateng, Van Buyten, Alaba – Lahm – Gotze, Thiago, Kroos, Ribery – Mandzukic

Raja Casablanca (4-5-1) Pelatih Faouzi Benzarti
Askri – El Hachimi, Moutaouali, Chtibi, Oulhaj – Hafidi, Iajour, Karrouchy, Benlamalem, Guehi – Erraki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya