SOLOPOS.COM - Arsène Wenger (FOTO/arsenal.com)

Arsène Wenger (FOTO/arsenal.com)

LONDON--Bos Arsenal, Arsene Wenger, bisa bernafas lega melihat pasukannya melakukan comeback epik yang meloloskan tim London Utara ini ke putaran kelima Piala FA.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

The Gunners, julukan Arsenal, terhindar dari eliminasi berkat kebangkitan dramatis dari ketertinggalan dua gol untuk menekuk Aston Villa 3-2 di Stadion Emirates, Minggu (29/1). Wenger mengatakan moral skuatnya dalam level rendah setelah tiga kekalahan beruntun. So, spirit pantang menyerah seperti inilah yang dicari Wenger dari pasukannya.

Manajer berkebangsaan Prancis itu berharap hasil ini akan mendongkrak keyakinan penggawanya bisa finis di urutan empat besar Liga Premier. “Saya berharap ini akan memberi keyakinan tim bahwa kami memiliki kualitas yang dibutuhkan dan kami bisa mentransfernya di Liga Premier,” ujar Wenger seperti dilansir Yahoosports, Senin (30/1/2012).

“Ketika Anda tidak menang, keyakinan Anda bisa hilang. Kami kalah dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Premier jadi tentu saja keyakinan Anda tidak berada di sana, terlepas dari sejarah yang Anda miliki,” imbuh Wenger.

“Saya terkesan dengan spirit tim. Datang dari periode hasil yang buruk dan tertinggal 0-2, Anda bisa mengasihani diri Anda sendiri, namun para pemain begitu positif di babak kedua. Mereka tidak menyerah. Saya sangat bangga.”

Suporter sempat mendengungkan ejekan saat The Gunners tertinggal dua gol. Namun ejekan itu berubah jadi teriakan sanjungan ketika dua gol Robin van Persie dari titik putih dan satu gol Theo Walcott membalas gol Richard Dunne dan Darren Bent.

(JIBI/SOLOPOS/Aeranie Nur Hafnie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya