Sport
Jumat, 17 April 2015 - 06:25 WIB

PIALA FA : Wenger Kembalikan Gawang The Gunners ke Szczesny

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kiper Arsenal Wojciech Szczesny akan kembali dipasang saat semifinal FA Cup. Ist/dok

Piala FA babak semifinal akan mempertemukan Arsenal vs Reading. Wenger kembalikan gawang ke Szczesny.

Solopos.com, LONDON — Arsenal bisa kembali mengandalkan kiper nomor satu Wojciech Szczesny dalam semifinal Piala FA melawan Reading di Stadion Wembley, London, Sabtu (18/4/2015) malam WIB.

Advertisement

Penjaga gawang berdarah Polandia itu telah kehilangan posisinya di skuat utama karena Bos Arsenal, Arsene Wenger, lebih memilih David Ospina. Szczesny hanya menorehkan tiga kali penampilan untuk skuat berjuluk The Gunners itu sepanjang 2015.

Namun, Wenger ingin mempercayakan kembali posisi kiper utama kepada pemain berusia 24 tahun itu di semifinal Piala FA nanti. “Musim ini dia telah bermain di [laga melawan] Manchester United dan dia memiliki performa sangat bagus. Saya yakin persaingan dua penjaga gawang sangat penting. Dia akan berkompetisi di Piala FA sekarang, selama Ospina bermain di Liga Premier,” ujar pelatih berdarah Prancis itu, seperti dilansir standard.co.uk, Kamis (16/4/2015).

Wenger bakal kehilangan duo gelandang, Mikel Arteta dan Alex Oxlade-Chamberlain, dalam lawatan ke Wimbley. Arteta masih direcoki cedera engkel, sedangkan Oxlade-Chamberlain belum pulih dari masalah kunci paha. Namun, gelandang Jack Wilshere berpeluang memulai debut setelah absen karena cedera engkel sejak November lalu.

Advertisement

Meksi melawan tim kasta kedua, Wenger tak ingin pasukannya terlalu bersantai. Dalam semifinal Piala FA musim lalu, The Gunners sempat disulitkan Wigan Athletic. Seperti halnya Reading, Wigan juga berkompetisi di liga Championship Inggris setelah terdegradasi dari Liga Premier saat memenangi Piala FA pada akhir musim 2012-2013.

Di atas kertas, Arsenal tentu lebih diunggulkan ketimbang Wigan. Namun, skuat Wenger itu nyatanya lebih dulu kecolongan satu gol sebelum defender Per Mertesacker berhasil menyamakan kedudukan. Arsenal dipaksa memainkan babak adu tostosan untuk memenangi tiket ke final. The Gunners lalu memenangi trofi Piala FA sekaligus mengakhiri puasa gelar selama sembilan tahun setelah mengalahkan Hull City beberapa pekan setelahnya.

Kini Wenger tidak ingin kesulitan menjinakkan Wigan terulang kembali saat berhadapan dengan Reading. “Saya rasa sedang memainkan laga semifinal ke-10 saya pada Sabtu nanti. Jadi, itu artinya kami tahu bagaimana mempersiapkannya. Kami tahu dengan baik bahwa laga ini selalu sulit. Kami belajar dari Wigan musim lalu dan kemudian kami menang di babak adu penalti,” ujar Wenger, dilansir Reuters, Kamis.

Advertisement

Kendati berasal dari kompetisi kasta kedua, Wenger menilai Reading memiliki beberapa penyerang yang patut diwaspadai. “Mereka punya penyerang potensial dengan [Pavel] Pogrebnyak, [Jamie] Mackie, [Hal] Robson-Kanu, [Garath] McCleary. Mereka semua adalah pemain berbahaya. Mereka memiliki gaya efisien berbeda dengan banyak umpan silang dan bisa menjadi serangan berbahaya,” urai dia. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

Advertisement
Kata Kunci : Piala FA Szczesny
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif