SOLOPOS.COM - Pesepak bola Persiba Bantul, Muhammad (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persinga Ngawi, Ali Usman (kanan) dalam pertandingan semifinal Piala Kemerdekaan 2015 di Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (10/9/2015). (JIBI/Solopos/Antara/M. Risyal Hidayat)

Piala Kemerdekaan 2015 telah sampai di partai puncak. Persinga Ngawi dan PSMS Medan melaju ke babak tersebut.

Solopos.com, SURABAYA – Persinga Ngawi berhasil melaju ke babak final Piala Kemerdekaan 2015. Tiket partai puncak itu didapat Persinga seusai mengalahkan Persiba Bantul, Kamis (10/9/2015).

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Laga semifinal Piala Kemerdekaan 2015 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, itu dimenangi Persinga dengan skor 3-2. Namun, Persiba Bantul unggul lebih dulu.

Seperti dilansir Detik.com, Kamis (10/9/2015), Persiba unggul cepat melalui Muhammad Choiron pada menit ke-5. Persinga baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-43 melalui gol Afif Rosidi. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Persinga berhasil membalikkan kedudukan. Haris Adyatma membawa Persinga unggul 2-1 berkat golnya pada menit ke-62.

Delapan menit kemudian, Slamet Sampurno membawa Persinga menjauh dari Persiba sehingga skor menjadi 3-1. Persiba akhirnya mendapat gol hiburan pada menit ke-77 melalui Johan Manaji.

Persinga Ngawi akan berjumpa PSM Medan di partai puncak Piala Kemerdekaan 2015. Sebelumnya PSMS berhasil menekuk Persepam Madura dengan skor 3-2 di babak semifinal.

Gol- gol PSMS dicetak oleh Guntur Triaji pada menit ke-23 dan ke-33, serta Erwin Ramdani menit ke-79. Partai final Piala Kemerdekaan 2015 dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (13/9/2015).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya