SOLOPOS.COM - Piala presiden Logo (Twitter)

Piala Presiden 2015 diwarnai dengan Persebaya United yang mengganti logo.

Solopos.com, JAKARTA – Persebaya United memiliki tampilan baru di sisa laga Pial Presiden 2015. Mereka menggunakan nama dan logo baru di kostum mereka.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

hal tersebut dikarenakan adanya protes yang dilakukan PT Persebaya Indonesia. Badan hukum Persebaya 1927 itu menyatakan yang berhak menggunakan nama dan logo Persebaya adalah mereka.

Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) pun mengabulkan permintaan tersebut dan Persebaya United pun harus mengganti nama dan logo mereka. Oleh karena itu, mereka pun sudah meresmikan nama dan logo baru klub.

Logo Baru Persebaya United (Liputan6)

Logo Baru Persebaya United (Liputan6)

Nama dan logo baru Persebaya United itu sudah diakui oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) dengan menerbitkan sertifikat merek pada Senin (21/9/2015) kemarin. Penggantian logo dan nama Persebaya United pun telah diakui CEO klub, Gede Widiade.

“Untuk sementara di Piala Presiden 2015. Penyebutannya Bonek FC,” kata Gede seperti dilansir Liputan6.com, Jumat (25/9/2015).

Senada dengan Gede, promotor Piala Presiden, Mahaka Sport and Entertainment membenarkan adanya logo baru tersebut. “Sepertinya iya logo diganti. Tapi kami tetap menyebut nama Persebaya United. Masa kita sebut Bonek United,” ujar CEO Mahaka Sport and Entertainment, Hasani Abdulgani.

Persebaya United sendiri akan melakoni leg kedua babak perempatfinal Piala Presiden 2015 menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Jakabaring, Palembang. Pada pertemuan pertama Bajol Ijo menang dengan skor 1-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya