Sport
Sabtu, 10 Juli 2021 - 08:21 WIB

Prancis Gagal di Euro 2020, Didier Deschamps Tetap Latih Tim untuk Piala Dunia 2022

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, menyaksikan timnya berlaga dari pinggir lapangan, pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa kontra Kazakhstan di Astana Arena, Nur-Sultan, Minggu (28/3/2021) malam WIB. (FRANCK FIFE / AFP)

Solopos.com, PARIS – Didier Deschamps dipastikan tetap berada di kursi kepelatihan Prancis meskipun gagal membawa Les Bleus menjadi juara Euro 2020.

Presiden Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Noel Le Graet, memastikan Didier Deschamps akan tetap melatih Prancis hingga setelah Piala Dunia 2022.

Advertisement

Meski difavoritkan menjadi juara Piala Eropa 2020, Prancis tampil kurang meyakinkan dan akhirnya tersingkir di babak 16 besar. Juara Piala Dunia 2018 itu bermain imbang 3-3 dengan Swiss sebelum tersingkir melalui adu penalti.

Baca Juga: Jelang Final Euro 2020: Puji Italia, Gareth Southgate Pilih Merendah

Advertisement

Baca Juga: Jelang Final Euro 2020: Puji Italia, Gareth Southgate Pilih Merendah

Tersingkirnya Prancis diikuti oleh rumor mundurnya Deschamps dari kursi pelatih. Tetapi Le Graet mengatakan tidak ada keraguan mantan kapten Timnas Prancis itu akan membimbing Les Bleus ke turnamen besar selanjutnya, yakni Piala Dunia yang akan dihelat di Qatar tahun depan.

“Jawabannya ya [Deschamps akan terus melatih Timnas Prancis]. Saya berbicara panjang lebar dengannya pada Rabu [waktu Prancis] di Guingamp,” kata Le Graet dalam wawancara dengan Le Figaro, Jumat (9/7/2021).

Advertisement

Baca Juga: Sebut Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani Korban, Keluarga Dukung Proses Hukum

117 Laga

Deschamps sudah membesut Prancis sejak 2012. Sebelumnya Deschamps melatih klub AS Monaco, Juventus, dan Olympique Marseille.

Prancis tercatat telah memainkan 117 pertandingan di bawah Deschamps, dan mencatatkan 76 kemenangan.

Advertisement

Deschamps memimpin Prancis ke final Euro 2016, di mana mereka kalah dari Portugal. Sebelumnya Deschamps memenangkan Piala Dunia 2018 dengan kemenangan 4-2 atas Kroasia di partai puncak.

Baca Juga: Nia Ramadhani Ditangkap, Polisi Bongkar Pemasok Narkoba

 

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif