SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, GOMEL — Penampilan Karim Benzema dan Olvier Giroud akan mendapat porsi sorotan paling tajam ketika Timnas Prancis bertandang ke markas Belarusia di Stadyen Central, Gomel, Rabu (11/9/2013) pukul 01.45 WIB (disiarkan langsung TVOne).

Maklum, ujung tombak Timnas Prancis sedang mandul. Skuat berjuluk Ayam Jantan tak mampu mencetak gol dalam lima laga terakhir mereka, termasuk ketika hanya bermain imbang 0-0 dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2014 di kandang Georgia, akhir pekan lalu.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Tumpulnya lini serang Ayam Jantan membuat pelatih Prancis, Didier Deschamps, pusing tujuh keliling menjelang duel melawan Belarusia. Bagaimana tidak, Benzema yang tampil subur dengan klubnya, Real Madrid, tiba-tiba seperti kehilangan sentuhan magisnya membobol gawang lawan ketika mengenakan kostum Les Bleus, julukan Timnas Prancis.

Deschamps telah mencoba segala cara untuk mengembalikan kesuburan timnya. Salah satunya dengan menduetkan Benzema dan Giroud di lini depan Les Bleus. Tapi duet penyerang Madrid dan Arsenal itu tidak memuaskan ketika Prancis bertandang ke Georgia.

“Saya masih memiliki beberapa solusi namun tidak mempunyai obat mujarab,” tutur Deschamps, dilansir fifa.com, Senin (9/9).

Seusai gagal menyumbang gol bagi Timnas Prancis ke gawang Georgia, Benzema tergerak untuk tampil lebih baik bagi Ayam Jantan. Pemain Madrid itu tidak ingin terlempar dari skuat utama Prancis setelah gagal mencetak gol dalam 15 laga terakhirnya bersama Les Bleus. Bisa dibayangkan bagaimana kritikan publik Prancis apabila Benzema kembali gagal menceploskan gol saat melawan Belarusia. Apalagi pertandingan di kualifikasi Piala Dunia 2014 Grup I Zpna Eropa itu, akan menjadi laga krusial bagi Ayam Jantan untuk mengamankan asa lolos ke Brazil tahun depan.

“Terkadang kami melakukan sesuatu hal dengan baik, ada pergerakan bagus namun di akhir kami tidak mencetak gol. Kami harus melanjutkan usaha kami dan berharap akan usaha itu berjalan lancar pada laga berikutnya. Saya tahu saat main bagus atau buruk. [Lawan Georgia] saya tidak main bagus,” aku Benzema, dilansir Reuters.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya