Sport
Kamis, 11 April 2013 - 22:03 WIB

PREDIKSI LAZIO Vs FENERBACHE : Lazio Pantang Menyerah, Fenerbache Pede

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gelandang Lazio, Hernanes (kanan), merayakan golnya ke gawang AS Roma pada lanjutan Seri A di Stadion Olimpico, akhir pekan lalu. Kini, Lazio giliran akan menghadapi Fenerbache pada leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat (12/4/2013) dini hari. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Gelandang Lazio, Hernanes (kanan), merayakan golnya ke gawang AS Roma pada lanjutan Seri A di Stadion Olimpico, akhir pekan lalu. Kini, Lazio giliran akan menghadapi Fenerbache pada leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat (12/4/2013) dini hari. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

SOLO – Lazio akan melakoni misi berat saat menjamu Fenerbache pada leg kedua perempat final Liga Europa di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (12/4/2013) dini hari WIB. Meski demikian, pantang bagi Lazio menyerah.

Advertisement

Lazio meraih kekalahan 0-2 dari Fenerbache pada pertemuan sebelumnya di Istanbul, tengah pekan lalu. Hasil itu membuat Lazio wajib meraih kemenangan dengan keunggulan tiga gol.

Saat pertemuan di Istanbul, Lazio sebenarnya mampu mengimbangi Fenerbache. Namun, pada penghujung laga, Lazio mendapat keputusan tak menguntungkan dari wasit dengan bermain 10 orang karena salah satu pemainnya dikartu merah. Alhasil, Lazio pun kalah lewat dua gol telat Fenerbache.

Kendati demikian, kekalahan 0-2 itu tak lantas membuat Lazio putus asa. Pelatih Lazio, Vladimir Petkovic, mengaku timnya pantang menyerah dan yakin mampu membalikkan keadaan.

Advertisement

“Hanya setelah 180 menit kami akan memiliki keputusan pasti mana pihak yang  lebih baik,” ujar Petkovic.

“Saya ingin kami menunjukkan gaya permainan kami dan mencetak skor secepat mungkin,” imbuhnya.

“Tahun ini kami telah melakukan banyah hal yang baik di kompetisi ini dan kami tak ingin menyerah.”

“Fenerbache adalah tim yang kuat, memiliki penyerang cepat dan banyak pemain bagus. Namun saya lebih tertarik dengan cara timku bermain.”

Advertisement

“Sudah jelas peluang kami kurang dari 50%, tapi kami akan berjuang hingga akhir.”

Di sisi lain, Fenerbache, yang menyandang status sebagai tim tamu, memiliki kepercayaan diri tinggi. Kepercayaan diri skuat besutan Aykut Kocaman ini tak terlepas dari hasil apik yang dicapai dalam beberapa laga terakhir.

Namun, Kocaman tetap memprediksi timnya akan menghadapi banyak kesulitan di kandang Lazio. “Tim-tim Italia secara tradisional sangatlah kuat dan Galatasaray [menang 3-2 melawan Madrid di leg kedua Liga Champion] menunjukkan kemarin malam bahwa meski Anda kalah di laga pertama, bukan berarti semuanya akan kalah.”

Head to Head Lazio vs Fenerbahce:

Advertisement

Apr 5, 2013 Fenerbahçe 2 – Lazio 0 EL

Lima Pertandingan terakhir Lazio:

Apr 9, 2013 Roma 1 – Lazio 1 ITA1

Apr 5, 2013 Fenerbahçe 2 – Lazio 0 EL

Advertisement

Mar 30, 2013 Lazio 2 – Catania 1 ITA1

Mar 18, 2013 Torino 1 – Lazio 0 ITA1

Mar 15, 2013 Lazio 3 – VfB Stuttgart 1 EL

Lima Pertandingan terakhir Fenerbahce:

Apr 8, 2013 Orduspor 0 – Fenerbahçe 2 TUR1

Apr 5, 2013 Fenerbahçe 2 – Lazio 0 EL

Advertisement

Apr 1, 2013 Fenerbahçe 2 – Akhisar Bld. 0 TUR1

Mar 18, 2013 MP Antalyaspor 1 – Fenerbahçe 2 TUR1

Mar 15, 2013 Fenerbahçe 1 – FC Viktoria Plze? 1 EL

Prakiraan Susunan Pemain

Lazio

Marchetti(Gk), Gonazalez, Biava, Cana, Radu, Ledesma, Candreva, Mauri, Hernanes, Lulic, Klose

Fenerbahce

Demirel (Gk), Gonul, Yobo, Korkmaz, Ziegler, Kuyt, Topal, Meireles, Topuz, Baroni, Webo

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif