SOLOPOS.COM - Penggawa Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (tengah), ketika membela timnya menghadapi Belanda di putaran Grup B, Euro 2012. (www.thenational.ae)

Penggawa Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (tengah), ketika membela timnya menghadapi Belanda di putaran Grup B, Euro 2012. (www.thenational.ae)

Penggawa Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (tengah), ketika membela timnya menghadapi Belanda di putaran Grup B, Euro 2012. (www.thenational.ae)

Solopos.com, SAO JOAO DA VENDA — Timnas Portugal dan Belanda sama-sama memiliki modal bagus sebelum kedua tim dipertemukan dalam duel persahabatan di Stadion Algarve, Sao Joao da Venda, Kamis (15/8) dini hari WIB.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Tim tuan rumah menyapu kemenangan dalam tiga laga terakhir mereka. Sedangkan Belanda mencatat empat kemenangan di empat laga terakhir, termasuk pertandingan persahabatan melawan Indonesia di Jakarta, awal Juni lalu.

Tak dimungkiri, kedua tim bakal memburu kemenangan di Algarve untuk menjaga tren positif yang sudah mereka dapatkan di laga-laga sebelumnya. Apalagi, kekalahan di Algarve bisa merusak momentum mereka di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014, September mendatang.

Sejauh ini, Portugal masih kurang impresif di kualifikasi Piala Dunia. Pasukan Paulo Bento hanya mampu memimpin grupnya dengan dua poin, ketimbang Rusia yang menyimpan dua laga lebih banyak. Sedangkan Belanda belum pernah terkalahkan dalam laga kualifikasi. Tim Oranye, julukan Belanda, memimpin tujuh poin dari Hongaria, untuk memimpin grup mereka.

Pelatih kedua tim memasukkan sederet pemain kunci untuk turun di Portugal nanti. Dari tuan rumah, Bento di antaranya memasukkan Cristiano Ronaldo, Joao Moutinho dan Pepe. Sedangkan pelatih Belanda, Louis van Gaal. memboyong sederet pemain bintangnya, seperti Robin van Persie, Arjen Robben dan Rafael van der Vaart.

Menariknya, kali ini Van Gaal tidak memanggil gelandang Galatasaray, Wesley Sneijder. Bulan lalu, pelatih berkebangsaan Belanda itu telah mencopot ban kapten Tim Oranye dari lengan Sneijder dan memberikannya kepada striker Manchester United, Robin van Persie. Di sisi lain, Van Gaal memanggil beberapa pemain muda, termasuk gelandang serang PSV Eindhoven, Georginio Wijnaldum.

“Saya senang bisa kembali terpilih, untuk pesepak bola ini menjadi sebuah kehormatan besar,” jelas Wijnaldum kepada De telegraaf, dilansir football-oranje.com, Selasa (13/8).

Pertemuan di Alvarge, sekaligus bakal menjadi partai ulangan putaran grup Euro 2012. Saat itu, meski sempat tertinggal lewat gol Rafael van der Vaart, Portugal akhirnya menghabisi Belanda dengan skor 2-1, lewat dua gol Ronaldo.

 

Prakiraan line-up

Portugal (4-3-3) Pelatih: Paulo Bento

Beto; Coentrao, Alves, Pepe, Neto; Moutinho, Meireles, Veloso; Ronaldo, Postiga, Varela

 

Belanda (4-4-2) Pelatih: Louis van Gaal

Vermeer; Blind, Vlaar, Mathijsen, Janmaat; Strootman, Van der Vaart, De Guzman, Van Ginkel; Van Persie, Robben

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya