SOLOPOS.COM - Cristiano Ronaldo Masuk Tim Terbaik UEFA 2014 ((JIBI/SOLOPOS/Reuters)

Prestasi pemainpemain Real Madrid memang luar biasa. Tiga pemain Real Madrid masuk ke dalam tim terbaik Eropa yang dirilis UEFA.

Solopos.com, MADRID — Prestasi pemain-pemain Real Madrid memang luar biasa. Real Madrid pada 2014 lalu berhasil menjadi juara Liga Champions setelah kalahkan Atletico Madrid di final.

Promosi Moncernya Industri Gaming, Indonesia Juara Asia dan Libas Kejuaraan Dunia

Karena prestasinya yang luar biasa, tiga pemain Real Madrid mendominasi tim terbaik Eropa versi organisasi sepak bola tertinggi di Eropa, UEFA.

Prestasi tiga pemain El Real yang terpilih masuk tim terbaik Eropa di antaranya Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, dan Toni Kroos. Ketiga pemain Real Madrid ini terpilih berdasarkan  pemungutan suara yang diikuti oleh 8,4 juta orang.

CR 7, julukan Cristiano Ronaldo, adalah pemain sepak bola terbanyak yang dipilih oleh penggemar. Ronaldo mendapat suara sebanyak 623.046. Kapten timnas Portugal itu terpilih sebanyak sembilan kali.

Bek timnas Spanyol dan Real Madrid, Sergio Ramos, berada di posisi kedua dalam pemilihan tim terbaik versi UEFA 2014. Bek tangguh ini empat kali terpilih masuk tim terbaik Eropa.

Toni Kroos yang baru membela Real Madrid musim ini masuk tim terbaik Eropa karena prestasinya bersama timnas Jerman yang berhasil menjadi juara Piala Dunia 2014 lalu.

UEFA telah merilis pemain terbaik Eropa pilihan penggemar sepak bola. Sebanyak 8.4 juta telah menentukan pilihannya di situs Uefa.com. Berikut tim terbaik Eropa versi UEFA 2014 yang dihimpun dari situs resmi UEFA, Uefa.com, Sabtu (10/1/2015).

Tim Terbaik Eropa 2014 Versi UEFA
Kiper: Manuel Neuer (FC Bayern München & Jerman)

Bek: Sergio Ramos (Real Madrid CF & Spanyol)

Bek: Philipp Lahm (FC Bayern München & Jerman)

Bek: David Alaba (FC Bayern München & Jerman)

Bek: Diego Godín (Club Atlético de Madrid & Uruguay)

Gelandang: Arjen Robben (FC Bayern München & Berlanda)

Gelandang: Ángel Di María (Real Madrid CF/Manchester United FC & Argentina)

Gelandang: Toni Kroos (FC Bayern München/Real Madrid CF & Jerman)

Penyerang: Cristiano Ronaldo (Real Madrid CF & Portugal)

Penyerang: Lionel Messi (FC Barcelona & Argentina)

Penyerang: Zlatan Ibrahimovi? (Paris Saint-Germain & Swedia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya