SOLOPOS.COM - Kylian Mbappe merayakan gol ke-201 yang memecahkan rekor untuk Paris Saint-Germain. (Twitter @PSG_English)

Solopos.com, SOLOKylian Mbappe dikabarkan menolak tawaran dari Al-Hilal dan memilih bertahan di Paris Saint-Germain (PSG) meski statusnya dibekukan oleh klub.

PSG berniat menjual Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas ini. Pilihan itu diambil karena Mbappe enggan memperpanjang kontraknya di PSG yang berakhir pada 2024. Mau tidak mau PSG harus melego Mbappe sebelum kontraknya berakhir agar sang pemain tak pergi secara cuma-cuma alias gratis.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Tawaran fantastis datang dari klub Arab Saudi, Al-Hilal, yang dikabarkan menawarkan 300 juta euro atau Rp5 triliun untuk menggaet Mbappe.

Dilansir Relevo, PSG menerima tawaran tersebut dan mengizinkan Al-Hilal memulai pembicaraan kontrak dengan Mbappe.

Namun, Mbappe dikabarkan menolak tawaran Al-Hilal. Dia beralasan masih ingin bermain di level tertinggi sepak bola Eropa. Mbappe memilih bertahan di PSG hingga kontraknya usai meski konsekuensinya pemain 24 tahun itu akan dibekukan di skuad Les Parisiens.

Saat ini saja Mbappe tak ikut dalam tur pramusim PSG di Jepang. Pemain timnas Prancis itu harus berlatih terpisah dengan pemain-pemain dari tim cadangan PSG.

Laporan media tersebut mengatakan Mbappe rela menjadi cadangan selama satu musim hingga kontraknya habis tahun depan demi bergabung dengan klub impiannya, Real Madrid.

Sebelumnya, Mbappe dan Real Madrid dikabarkan telah mencapai kesepakatan secara lisan. Namun Madrid ingin menunggu hingga kontrak Mbappe berakhir tahun depan agar tak perlu merogoh kocek untuk biaya transfer.

Situasi ini jelas membuat berang PSG yang berisiko kehilangan salah satu pemain terbaik dan termahal di tim. PSG menggaet Mbappe dari AS Monaco dengan mahar 180 juta euro pada 2018.

Nilai pasar Mbappe saat ini masih di atas 200 juta euro atau setara Rp3,3 triliun, sehingga kepergiannya secara gratis akan sangat merugikan PSG.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Mbappe Rela Jadi Cadangan demi Gabung Real Madrid, PSG Rugi Rp5 Triliun”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya