SOLOPOS.COM - Pemain RANS Nusantara Irfan (kanan) mengadang pemain PSIS Semarang Gali Freitas pada pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (6/10/2023). RANS Nusantara mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-1. (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/tom).

Solopos.com, JAKARTARANS Nusantara FC merangsek ke tiga besar klasemen sementara Liga 1 2023/2024 setelah menekuk PSIS Semarang dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-15 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (6/10/2023).

Dikutip dari Antara, Kemenangan RANS Nusantara FC hadir berkat gol yang dicetak oleh Mitsuru Marouka dan Evandro Brandao. Sedangkan, PSIS Semarang sempat membalas melalui tendangan penalti Carlos Fortes.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Kemenangan ini membuat tim milik artis tajir Raffi Ahmad itu naik ke peringkat tiga dengan torehan 26 poin dari 15 pertandingan.

Sedangkan, peringkat Laskar Mahesa Jenar turun ke peringkat lima dengan 24 poin. PSIS gagal meneruskan tren positif yang di dua laga terakhir memetik kemenangan.

Secara statistik, RANS Nusantara FC sebenarnya hanya mampu menguasai 30% penguasaan bola, namun dapat bermain efektif ketimbang PSIS Semarang.

Rans mampu mencuri keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-7 setelah tendangan bebas Mitsuru Marouka mampu membobol gawang PSIS sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Memasuki babak kedua, PSIS mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat memiliki peluang melalui Septian David Maulana, namun belum membuahkan hasil.

Rans sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-65 melalui gol dari tendangan Evandro Brandao sehingga skor berubah menjadi 2-0.

Skuad asuhan Eduardo Almeida kembali memiliki peluang, kali ini lewat tendangan keras Kenshiro Daniel, tetapi masih belum menemui sasaran.

PSIS terus berupaya memperkecil ketinggalan, salah satunya melalui tendangan Carlos Fortes setelah menerima umpan Gali Freitas, namun bola masih menyamping dari gawang RANS.

Mahesa Jenar memiliki peluang emas untuk memperkecil ketinggalan setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti seusai Gali Freitas dijatuhkan Paulo Sitanggang di kotak terlarang.

Fortes yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya dengan baik setelah tendangannya tak mampu ditebak oleh Try Hamdani sehingga skor berubah menjadi 1-2 pada menit 90+3.

Pada sisa waktu yang ada, PSIS terus berusaha untuk mencari gol penyeimbang, namun hingga waktu usai, skor 2-1 untuk kemenangan RANS tetap bertahan.

Selanjutnya RANS Nusantara FC akan bertandang ke markas Persija Jakarta pada pekan ke-16, Minggu (22/10/2023). Sementara, PSIS Semarang akan dijamu oleh Persikabo 1973, dua hari sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya