Sport
Selasa, 16 April 2013 - 20:32 WIB

PSS Uji Pemain Muda

Redaksi Solopos.com  /  Maya Herawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN-Menjelang laga kedua Rabu (24/4) mendatang, PSS telah mencermati lawannya Persewon Wondama. Sejumlah pemain muda diuji dengan tim Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Rabu (17/4) sore.

Rabu pekan depan PSS akan kembali bertarung. Pertarungan kandang kedua ini, Anang Hadi dan kawan-kawan akan berhadapan dengan tim asal Papua Barat yang bermarkas d Boyolali, Persewon Wondama.

Advertisement

Pelatih Kepala PSS Sleman, Yusak Sutanto mengakui menjelang pertandingan tersebut ia telah melakukan sejumlah persiapan. Salah satu yang terpenting ialah mencermati kekuatan lawan.
Menurut Yusak, Persewon patut diwaspadai. Terlebih, belum lama ini Aris Fandi dan kawan-kawan berhasil menaklukkan PPSM Magelang dengan skor cukup tinggi 3-0.

“Dari tim pelatih ada yang sudah melakukan pencermatan tentang tim Persewon, besok (hari ini) baru akan kita lakukan pembahasan dan menganalisanya,” kata Yusak ditemui usai memimpin latihan di Stadion Tridadi, Selasa (16/4).

Sebagai langkah persiapan menghaapi kompetisi itu pula, Yusak mejadwalkan para anak asuhannya melakukn uji coba. Uji coba dijadwalkan sore ini di Stadion Maguwo Harjo melawan tim UNY.

Advertisement

Dalam uji coba kali ini Yusak sengaja akan menurunkan para pemain mudanya. “Besok (hari ini) akan dilakukan uji coba melawan tim UNY, tujuannya untuk mengasah para pemain muda, kami ingin memberikan mereka posri jam terbang untuk menunjang kualitas mereka,” katanya.

 

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Harjo Kota Jogja PSS
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif