SOLOPOS.COM - Paulus Haryoto

Solopos.com, SOLO — Sejumlah putra-putri Solo disiapkan menjemput Timnas Filipina di Bandara Adi Soemarmo, Selasa (13/8/2013) pukul 10.30 WIB. Sesuai rencana, Timnas Filipina menantang Timnas Indonesia dalam laga uji coba di Stadion Manahan, Rabu (14/8) pukul 20.45 WIB.

Pantauan Solopos.com, hingga pukul 11.00 WIB pengggawa Timnas Filipina belum tiba di Bandara Adi Soemarmo. Pesawat Garuda yang ditumpangi penggawa Timnas Filipina baru dijadwalkan tiba di Bandara Adi Soemarmo pukul 11.10 WIB. Selain putra-putri Solo, hadir pula koordinator Panpel pertandingan timnas, Paulus Haryoto dkk, Ketua KONI Solo, Gatot Sugiartono dan pengurus Persis Solo.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

“(Penyambutan oleh putra-putri Solo) Ini khas Solo sebagai ucapan selamat datang kepada Timnas Filipina. Rencananya memang ada pengalungan bunga,” kata Paulus Haryoto, kepada solopos.com, Selasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya