SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Qatar Master 2016 yang rencananya bakal digelar awal Januari 2016 dipastikan akan menghadirkan tiga petenis unggulan.

 

Promosi Kisah Pangeran Samudra di Balik Tipu-Tipu Ritual Seks Gunung Kemukus

 

Harianjogja.com, DOHA — Tiga petenis unggulan, yakni Novak Djokovic, Rafael Nadal, dan Roger Federer akan tampil di turnamen Qatar Master 2016. Turnamen itu sendiri akan berlangsung pada 4 hingga 9 Januari 2016.

Juara dunia ATP Tour 2015, Djokovic ingin meneruskan penampilan impresifnya di musim mendatang. Musim lalu, Djokovic hanya berada di perempatfinal. Adapun sang pemenang musim lalu, David Federer mendapat saingan lain, yakni Rafael Nadal.

Direktur turnamen, Karim Alami, menyatakan bahwa Nadal dipastikan tampil untuk meraih gelar keduanya di Qatar Master.

“Novak akan kembali ke Doha sebagai penetis nomor satu dunia dua tahun berturut-turut. Nadal akan berusaha meraih gelar keduanya, sementara Federer bertekad untuk mempertahankan mahkota juara musim lalu,” ucap Alami, seperti dilansir dari The Peninsula Qatar, Sabtu (26/12/2015).

Qatar ExxonMobil Open ke-24 diikuti 32 petenis di nomor single dan 32 double. Mereka memperebutkan uang tunai sebesar 1,2 USD atau sekitar Rp16,3 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya