Sport
Jumat, 29 Juli 2011 - 09:18 WIB

Real Mataram incar kiper Timnas Latvia

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Mengatasi krisis kiper di skuatnya, CEO Real Mataram, Erik Pujoadi berencana mendatangkan Deniss Romanovs, kiper Timnas Latvia di kualifikasi Euro 2012.
 
Saat ini Deniss masih tercatat bermain untuk klub Liga Primer Indonesia (LPI), Cendrawasih Papua. Deniss membela Timnas Latvia melawan Tel Aviv, Maret 2011 lalu.  Penampilannya baik bersama Cendrawasih maupun berama Timnas Latvia membuat Erik meliriknya.

Kepada Harian Jogja, Kamis (28/7), Erik menjelaskan saat ini timnya memang sangat membutuhkan penjaga gawang yang potensial untuk memperkuat tim. Kemasukan 41 gol sepanjang putaran pertama turnamen LPI tentunya menjadi sebuah catatan khusus untuk menjadi evaluasi di kompetisi mendatang. “Saya kira Deniss Romanova merupakan pilihan yang tepat buat tim saat ini,” ungkap Erik.

Advertisement

Namun tentunya pihak manajemen harus bisa memberikan tawaran yang fantastis untuk dapat mendatangkan kiper kelahiran 2 September 1978 itu. Pasalnya, banyaknya klub yang ingin mengincar penjaga gawang itu membuat nilai jualnya pun melejit naik.

Tak tanggung-tanggung harga kiper itu pun sudah melewati angka Rp1 miliar. Meskipun anggaran yang dibutuhkan untuk mendatangkan penjaga gawang itu sangat besar tapi Erik tetap akan berusaha untuk dapat merekrutnya.

“Kami terus melakukan pendekatan dengan CEO Cenderawasih Papua. Karena jika berhasil mendapatkannya itu akan menjadi sebuah magnet tersendiri untuk menarik dukungan masyarakat Jogja terhadap klub,” tandasnya.

Advertisement

Sejauh ini, klub yang paling santer mendekatinya adalah Bali Dewata. Selain itu sang pemuncak klasemen, Persebaya 1927 ternyata juga memiliki keinginan untuk menggaet kiper itu.

Meski bersama timnya, Cendrawasih ia hanya mampu mengantarkan tim itu berada di dasar klasemen sampai tengah kompetisi, namun dinilai banyak kalangan penampilannya tetap cemerlang.

“Bagi saya ia tetap bagus secara penampilan. Banyaknya gol yang bersarang di gawangnya itu kan karena pertahanan Cendrawasih memang keropos,” ujarnya.

Advertisement

Selain memberikan rangsangan finansial untuk dapat mendatangkan sang kiper, pihaknya juga berusaha mengiming-imingi dengan pesona wisata yang ada di Jogja. Itu karena penjaga gawang itu sudah menyatakan bahwa ia hanya mau membela klub yang daerahnya memiliki aset wisata, tertama pantai. Hal itu mengingat hobinya yang senang melakukan surving.(Harian Jogja/Arif Wahyu)

HARJO CETAK

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif