Sport
Minggu, 30 Desember 2012 - 11:10 WIB

Red Bull Belum Tentu Sukses di 2013

Redaksi Solopos.com  /  Esdras Ginting  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi/dok

Ilustrasi/dok

LONDON—Musim balapan 2012 Red Bull berhasil mengantar Sebastian Vettel menjadi juara dunia tiga kali berurutan seraya mengamankan titel juara konstruktor selama tiga musim beruntun. Namun performa oke musim 2012 itu dinilai tak jadi jaminan di musim 2013.

Advertisement

Dengan regulasi di musim 2013 tidak akan banyak berubah dari musim 2012, Red Bull bisa terus mengembangkan RB8 ke RB9 dengan substansi yang tidak jauh berbeda disertai penambahan untuk mengilapkan performanya yang sudah oke.

Akan tetapi, menurut Direktur Teknik Red Bull Adrian Newey, penampilan Red Bull di musim 2012 tidak serta merta menjamin timnya akan kembali sukses di musim 2013. “Kami sudah (menuntaskan musim dengan bagus), tapi itu tidak menjadi jaminan apapun,” katanya di ESPN F1.

Pria yang acapkali disebut sebagai otak dari keberhasilan Vettel menjadi juara dunia tiga musim terakhir itu mengingatkan Red Bull bahwa para tim rival tak akan tinggal diam dan bakal terus berusaha memoles ‘Jet Darat’ mereka.

Advertisement

“Kami tahu apa yang kami harapkan untuk dicapai pada musim dingin tetapi kami tak punya gambaran apa yang akan dicapai oleh tim lain.”

“Kami akan tampil di Melbourne dan melihat, dan itulah yang menarik dari F1, Anda tak pernah tahu apa yang akan terjadi,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif