Sport
Senin, 18 Juli 2022 - 20:29 WIB

Resmi! Indonesia Kandidat Tuan Rumah Piala Asia 2023

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Trofi Piala Asia. (Antara/AFC)

Solopos.com, JAKARTA—Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) resmi mengumumkan empat kandidat tuan rumah Piala Asia 2023, yaitu Australia, Qatar, Korea Selatan, dan Indonesia.

China awalnya ditunjuk jadi tuan rumah Piala Asia 2023. Hanya negara tersebut mundur karena pandemi Covid-19 yang masih tinggi.

Advertisement

Kini Piala Asia 2023 pun belum memiliki tuan rumah pasca pengunduran diri China. AFC selaku operator turnamen telah membuka penawaran bagi negara yang ingin mencalonkan diri menggelar Piala Asia 2023.

Baca Juga: Akhirnya, PSSI Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

Syaratnya hanya satu, yakni negara tersebut harus lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Dari tenggat waktu pengajuan yang diberikan AFC pada 31 Mei hingga 15 Juli, ada empat negara yang kini menjadi kandidat kuat.

Advertisement

Keempat negara calon tuan rumah Piala Asia 2023 adalah Australia, Qatar, Korea Selatan, dan Indonesia.  AFC akan menggelar rapat terlebih dahulu sebelum mengumumkan tim yang menjadi tuan rumah pada 17 Oktober 2022.

Australia, Qatar, Korea Selatan, dan Indonesia sama-sama pernah menjadi tuan rumah Piala Asia. Australia pada edisi 2015 sekaligus menjadi juara. Qatar pada 1998 dan 2011, Korea Selatan pada 1960, dan Indonesia pada 2007.

Baca Juga: Alasan PSSI Ajukan Indonesia Tuan Rumah Piala Asia 2023

Advertisement

Putaran final Piala Asia 2023 rencananya digelar pada 16 Juni hingga 16 Juli 2023. Indonesia lolos ke putaran final setelah tampil apik di fase kualifikasi, mengalahkan Kuwait dan Nepal.

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul: “AFC Rilis 4 Negara Kandidat Tuan Rumah Piala Asia 2023, Indonesia Saingi 3 Negara Mapan”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif