SOLOPOS.COM - Robert Lewandowski (Twitter @FCBarcelona)

Solopos.com, JAKARTA—Bomber Bayern Munich Robert Lewandowski resmi bergabung dengan Barcelona mulai musim kompetisi 2022-2023.

Bomber asal Polandia berusia 33 tahun itu mengatakan kondisi Bayern Munich tidak ideal menjelang kepindahannya ke Barcelona.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

“Saya mengatakan bahwa kedua belah pihak melakukan hal-hal yang tidak perlu,” kata Robert Lewandowski seperti dikutip dari Bisnis, Senin (18/7/2022). “Tapi mungkin hal-hal tertentu harus terjadi sehingga transfer itu menjadi mungkin pada akhirnya.”

Baca Juga: Resmi! Lewandowski Kini Berseragam Barcelona

Setelah dipastikan dilepas Bayern Munich ke Barcelona, Robert Lewandowski menilai semua diuntungkan. “Saya pikir kedua belah pihak bahagia sekarang. Bayern mendapatkan banyak uang, saya bisa pergi ke Barcelona. Itu adalah jalan yang panjang dan sulit, tetapi saya pikir pada akhirnya semua orang bisa saling memandang,” ujarnya.

Sebelumnya Bayern Munich mengkonfirmasi kepindahan Robert Lewandowski ke klub raksasa Liga Spanyol Barcelona pada bursa transfer pemain musim panas ini. Pengumuman yang sama juga dilakukan oleh Barcelona.

“FC Bayern telah mencapai kesepakatan secara verbal dengan FC Barcelona untuk transfer Robert Lewandowski,” tulis pernyataan Bayern Munich, dikutip dari situs resmi klub, Minggu (17/7/2022), seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Luar Biasa! Bayern Munchen Juara Liga Jerman 10 Kali Beruntun

Presiden klub Bayern Munich Herbert Reiner mengatakan transfer Robert Lewandowski ke Barcelona merupakan hal yang baik untuk kedua belah. Alasannya Bayern Munich dan Barcelona memiliki kejelasan masing-masing.

“Robert telah mendapatkan apresiasi kami, dia telah memenangkan segalanya dengan kami. Kami sangat berterima kasih kepada dirinya,” terang Reiner.

Sejak awal bulan lalu, kabar soal hengkangnya penyerang asal Polandia itu terus berembus kencang dan Barcelona menjadi yang terdepan untuk mendapatkan jasa Robert Lewandowski. Barcelona pun mengumumkan kepindahan Lewandowski dari Bayern Munich melalui media sosial Twitter.

Baca Juga: Sadio Mane ke Bayern Munchen: Begini Komentar Legenda hingga Media

Diketahui Robert Lewandowski masih menyisakan satu tahun kontrak di Allianz Arena dan penyerang asal Polandia itu telah menegaskan ingin mencari tantangan baru di tempat lain musim depan.

“Saya ingin bermain di liga selain Bundesliga, saya telah membuat keputusan itu sejak lama,” kata dia. “Tetapi saya harus menekankan bahwa itu adalah keputusan tersulit dalam hidup saya.”

Dalam kampanye 2020-2021, Robert Lewandowski memecahkan rekor lama Gerd Muller di Bundesliga dengan mencetak 41 gol dalam satu musim, sementara 43 gol liga pada 2021 menjadi rekor satu tahun kalender di kasta tertinggi Jerman.

Baca Juga: Bertahan 2 Tahun Lagi, Ini Catatan Mentereng Neuer di Bayern Munchen

Dengan total 312 gol Bundesliga, Robert Lewandowski adalah pencetak gol terbanyak kedua dalam sejarah kompetisi, di belakang Muller (365). Ia akhirnya meninggalkan Bayern dengan mengumpulkan 344 gol dan 57 assist dari 375 penampilan di semua kompetisi.

Sebelum hengkang ke Barcelona, Robert Lewandowski tampil dalam 373 pertandingan untuk membuat 344 gol dan 72 assist bersama Bayern Munich, selain menyumbangkan 8 gelar Liga Jerman, 3 DFB Pokal dan 1 Liga Champions.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya